Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Mat Solar Meninggal, Menteri Kebudayaan Turut Berduka

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/riekediahp
Tangkapan layar berita duka meninggalnya Mat Solar dalam unggahan di akun Instagram Rieke Diah Pitaloka.
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Andika Aditia

KOMPAS.com – Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Aktor dan komedian senior, Nasrullah, yang lebih dikenal sebagai Mat Solar, meninggal dunia pada Senin, 17 Maret 2025, pukul 22.30 WIB di RS Pondok Indah.

Menteri Kebudayaan, Fadli Zon, turut menyampaikan belasungkawa atas kepergian Mat Solar.

Baca juga: Tanah Mat Solar Masih Dalam Sengketa, Besok Ada Sidang Perdana

Melalui akun X resminya, @fadlizon, beliau menulis:

"Turut berduka cita atas kepergian alm P Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri. Husnul khotimah. Al Fatihah."

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ucapan duka juga datang dari rekan sejawat, termasuk Rieke Diah Pitaloka, yang berperan sebagai Oneng, istri Bajuri dalam sitkom "Bajaj Bajuri".

Baca juga: Profil Lengkap Mat Solar, Pemain Bajaj Bajuri yang Meninggal Dunia

Rieke mengungkapkan rasa kehilangan yang mendalam dan mengenang kebersamaan mereka selama bertahun-tahun dalam produksi sitkom tersebut.

Mat Solar telah lama berjuang melawan penyakit stroke sejak 2015, yang membuatnya harus mengurangi aktivitas di dunia hiburan.

Baca juga: Mat Solar Meninggal, Rieke Diah Pitaloka: Maafin Oneng Belum Bisa Perjuangin Hak Abang

Meskipun demikian, semangat dan dedikasinya terhadap seni peran tetap dikenang oleh banyak pihak.

Jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka di Bambu Apus, Pamulang, Tangerang Selatan, dan dimakamkan pada Selasa, 18 Maret 2025 pagi di TPU Haji Daiman, Cimanggis, Ciputat.

Baca juga: Kronologi Mat Solar Meninggal Dunia, Sempat Batuk-batuk

Kepergian Mat Solar meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, sahabat, dan para penggemarnya.

Namanya akan selalu dikenang sebagai sosok yang menghibur melalui perannya sebagai Bajuri dalam "Bajaj Bajuri", sitkom yang populer pada awal 2000-an.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi