Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Idap Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Gue Jadi Sadar Setiap Harinya Waktu Itu Berharga

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DEVI PATTRICIA
Vidi Aldiano berencana berhenti kemoterapi karena mempertimbangkan efek sampingnya, yang bisa meliputi kelelahan parah dan lainnya.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Vidi Aldiano kembali membahas tentang penyakit kanker ginjal yang diidapnya sejak Desember 2019.

Vidi mengatakan, dengan sakit yang diidapnya, ia menyadari bahwa waktu sangat berharga.

"Dengan titipan penyakit ini, gue jadi sadar setiap harinya bahwa waktu itu berharga," tulis Vidi Aldiano dalam unggahannya yang dikutip Kompas.com, Rabu (19/3/2025).

Vidi merasa bahwa setiap hari bangun dari tidur dan merasa sehat adalah sebuah anugerah yang dari Tuhan.

Baca juga: Dari Kisah Vidi Aldiano, Kenapa Penyandang Kanker Perlu Berhenti Kemoterapi?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebab, ia sendiri tidak pernah tahu kapan waktunya diambil oleh Tuhan.

"Bisa terbangun dari tidur dan merasa sehat, adalah hal yang I took for granted back in the days... for years even... (Aku menerima begitu saja kembali setiap hari... selama bertahun-tahun bahkan). Ga pernah tau kapan waktu ini akan diambil oleh Tuhan," tulis Vidi Aldiano.

Vidi mengatakan, selama masih ada nikmat sehat, maka ia ingin menjalani hidupnya dengan maksimal.

Di akhir unggahannya, ia berdoa agar hidupnya penuh damai dan tenang.

Baca juga: Polemik Lagu Nuansa Bening Vidi Aldiano dan Keenan Nasution: Tolak Rp 50 Juta dan Kritik Cara Terima Kasih

"Selama masih ada nikmat sehat, ingin sekali bisa terus menjalankan peran saya di dunia ini dengan maksimal. Bener-bener cuma berdoa bisa hidup penuh damai dan tenang, selama yang Tuhan kasih," tutur Vidi Aldiano.

Sebagai informasi, Vidi Aldiano diketahui mengidap kanker ginjal stadium tiga yang sudah menyebar ke beberapa bagian tubuhnya.

Akhir Desember 2019, Vidi Aldiano menjalani operasi pengangkatan kanker di Singapura dan telah menjalani kemoterapi.

Setelah lima tahun berjuang melawan kanker, Vidi Aldiano mempertimbangkan untuk berhenti menjalani kemoterapi di tahun 2025 ini.

Baca juga: Ramai Royalti Lagu Nuansa Bening Keenan Nasution, Vidi Aldiano Singgung Semangat Sehat

Tahun 2025 disebut Vidi sebagai tahun yang berat untuk memproses semua yang dialaminya dengan penyakitnya.

"2025 ini, ada kemungkinan gue juga udah harus setop kemo," tulis Vidi dalam unggahannya beberapa waktu lalu.

"Karena it's been too long. Dan kalau pun gue lanjutkan, mungkin akan ada side effect yang lebih parah di badan gue. Jadi itu salah satu yang bikin gue pikirin juga. Terlalu banyak what if, what if yang muncul di kepala gue," sambungnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi