Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tradisi Lebaran Bunga Citra Lestari: Masak Rendang 12 Kg di Dapur Pribadi

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Bunga di jumpa pers film Jumbo, Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (12/2/2025).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis-artis ibu kota mulai mempersiapkan Lebaran dengan memasak rendang.

Penyanyi Bunga Citra Lestari membagikan video momen ia memasak rendang 12 kilogram pada Sabtu (29/3/2025).

"Tradisi yang nggak pernah absen tiap Ramadhan: Masak Rendang. POV: Masak 12 Kg Rendang," tulis BCL di akun TikTok @itsmebcl_.

Baca juga: Dengarkan Curhatan Anak Kini Jadi Momen Favorit Bunga Citra Lestari

Penyanyi yang akrab disapa Unge itu memasak dengan penuh persiapan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ia memakai head cap untuk menutupi kepala agar rambutnya tidak jatuh ke masakan, serta mengenakan celemek.

BCL mulai dengan mempersiapkan bumbu rendang, yakni daun salam, bawang merah, bawang putih, cabai, hingga mengaduknya di wajan.

Baca juga: Jadi Ibu di Film Animasi Jumbo, Bunga Citra Lestari Nostalgia Saat Bacakan Dongeng untuk Noah

Bukan cuma satu wajan, ada pula wajan lain yang memasak rendang di dapur belakang rumahnya.

Sementara itu, aktris Prilly Latuconsina mulai memasak rendang pada Minggu (30/3/2025).

Demi bisa mengaduk masakan di wajan dengan nyaman, Prilly sampai naik dan berdiri di atas kursi kecil berwarna oranye. "

Baca juga: Rayakan Satu Tahun Pernikahan, Bunga Citra Lestari Ungkapkan Pesan Menyentuh Buat Tiko Aryawardhana

Rutin tahunan. Terima kasih kursi oren," tulis Prilly.

Ia mengaku hampir terjungkal bersama wajan berisi rendang.

Prilly berseloroh, di saat seperti inilah ia berharap punya badan yang lebih tinggi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi