JAKARTA, KOMPAS.com- Pembawa acara Desta Mahendra dan mantan istrinya, Natasha Rizky terlihat kompak merayakan momen Lebaran bersama.
“Selamat Lebaran,” tulis Desta dalam keterangannya di unggahan Instagram-nya, dikutip Kompas.com, Senin (31/3/2025).
Dalam foto yang diunggahnya tersebut, Desta terlihat membagikan fotonya bersama Natasha dan tiga anak mereka yang kompak mengenakan seragam biru.
Baca juga: Usai Ungkap Ingin Menikah Lagi, Natasha Rizky Beri Kado Ulang Tahun ke Desta
Natasha Rizky tampil anggun dengan gamis motif batik bernuansa biru dengan paduan hijab syar'i hitam, sementara Desta memilih mengenakan kemeja biru tua dengan celana abu-abu, dilengkapi kacamata hitam yang khas dengan gayanya.
Anak-anak mereka, Megumi, Mischa, dan Miguel mengenakan pakaian bewarna senada.
Meski Desta dan Natasha sudah bercerai, mereka tetap kompak bersama.
Baca juga: Selalu Berusaha Bacakan Dongeng Sebelum Anak Tidur, Desta: Gue Sampai Stres
Di slide terakhir unggahan tersebut, tampak Desta dan Natasha Rizky berhadapan dan saling memberi salam dengan sikap tubuh yang terlihat canggung dan menjaga jarak.
Unggahan ini pun menuai berbagai komentar dari warganet. Termasuk, Natasha sendiri.
“Si paling gimik sempet2nya itu slide terakhir. Mohon maaf lahir batinnnnnnn buy", tulis Natasha mengomentari unggahan Desta.
Unggahan Desta ini pun membuat warganet terbawa perasaan yang berharap pria yang akrab disapa Botuna ini kembali bersama dengan Natasha.
“Gemass semoga Allah mudahkan kapal berlayar kembali,” tulis @karlianoy.
“Aduh senang banget lihatnya,” tulis @valeriayekti.
“Foto lebaran yang ditunggu-tunggu netijen,” tulis @fadelramadian23.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.