Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Selesai Dishalatkan di Masjid Istiqlal, Ray Sahetapy Diberangkatkan ke TPU Tanah Kusir

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Jenazah Ray Sahetapy dibawa ke ambulance menuju TPU Tanah Kusir di Masjid Istiqlal, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat (4/4/2025).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Ira Gita Natalia Sembiring


JAKARTA, KOMPAS.com- Jenazah aktor senior Ray Sahetapy selesai dishalatkan di Masjid Istiqlal pada Jumat (4/4/2025) pukul 12.53 WIB.

Setelah dishalatkan, jenazah Ray langsung dibawa ke ambulance untuk diberangkatkan ke tempat peristirahatan terakhirnya, TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Rencananya Jenazah Ray dimakamkan pukul 13.30 WIB.

Baca juga: Ribuan Jemaah Masjid Istiqlal Ikut Shalatkan Jenazah Ray Sahetapy

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga anak Ray Sahetapy, terlihat mengangkat keranda jenazah sang ayah dari Masjid Istiqlal ke mobil jenazah.

Rama, Surya dan Raya pun ikut di mobil ambulance yang membawa jenazah sang ayah ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Rama, Surya, dan Raya tak mengeluarkan sepatah kata pun.

Baca juga: Surya Sahetapy, Putra Ray Sahetapy dan Dewi Yull yang Jadi Dosen Pendidikan Tuli di AS

Mereka berangkat bersama rombongan dari Masjid Istiqlal ke TPU Tanah Kusir sekitar pukul 13.00 WIB.

Sebagai informasi, Ray Sahetapy meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto pada 1 April 2025.

Ray Sahetapy meninggal setelah sebulan dirawat di RS tersebut karena komplikasi penyakit diabetes hingga stroke.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi