Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jennie BLACKPINK Ungkap Makna di Balik Lagu "Like Jennie"

Baca di App
Lihat Foto
Instagram.com/jennierubyjane
Penampilan Jennie BLACKPINK di red carpet Billboard Women in Music 2025.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Jennie BLACKPINK viral dengan lagu "Like Jennie", singel comeback-nya baru-baru ini.

Berbagai idol K-pop dan artis di Indonesia ikut mencoba menarikan koreografi tariannya yang sangat ikonik.

Dalam wawancara dengan Clash Music, Jennie mengungkapkan makna di balik lagu tersebut.

Baca juga: Pakai Cincin Antik Rp 165 Juta, Intip Gaya Jennie BLACKPINK di Billboard Women in Music 2025

Dia mengatakan  lagu itu sebenarnya ringan dan memungkinkan dia mengekspresikan gayanya serta terhubung dengan pendengar.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ini tidak seserius yang terlihat. Ini tentang saya yang merayakan gaya dan seni saya sambil melibatkan para penggemar dalam pengalaman ini. Ini interaktif. Ini adalah salah satu anugerah menjadi figur yang dikenal publik," kata Jennie, dilansir Koreaboo, Rabu (9/4/2025).

Idol berusia 29 tahun ini menggambarkan lagu tersebut sebagai lagu self-love atau mencintai diri sendiri.

Baca juga: Jennie BLACKPINK Cetak Sejarah di Billboard Hot 100

Walaupun lagu tersebut bercerita tentang menjadi seperti Jennie, makna sebenarnya adalah menjadi diri sendiri dan menemukan kepercayaan diri melalui lagu tersebut.

"Maksudku, buatlah gaya rambut dan kukumu seperti aku, tetapi dengan cara yang menyenangkan. Itu benar-benar cermin bagi mereka untuk menjadi diri mereka sendiri. Itu adalah lagu cinta diri," tutur Jennie.

Jennie mendorong pendengar untuk menikmatinya dengan cara yang menyenangkan daripada dengan pendekatan yang serius.

Baca juga: Cover Dance Jennie BLACKPINK, Ayu Ting Ting: Saya Kayaknya Bisa Nih

"Meskipun saya ingin dunia melihat ketulusan saya dalam rekaman ini, saya tidak ingin semua orang menanggapi album ini dengan terlalu serius. Saya sangat bersenang-senang saat membuat rekaman ini dan saya pikir itu benar-benar terlihat," ujarnya.

"Like Jennie" merupakan lagu utama dalam album Ruby yang total ada 15 lagu, dirilis pada 7 Maret lalu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Koreaboo
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi