Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rayakan Lebaran di Singapura Berdua Anak, Denada: Senang tapi Sedih

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ FITRI ANGGIAWATI
Denada di samping makan Emilia Contesa, Selasa (28/1/2025)
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Denada menceritakan momen berharganya saat merayakan Lebaran bersama sang putri, Aisha Aurum, di Singapura.

Denada mengaku sempat khawatir tidak bisa merayakan Lebaran di sana, mengingat harga tiket pesawat menuju Singapura yang sedang melambung tinggi.

“Alhamdulillah juga senang banget karena udah sempat kepikiran aduh bisa enggak ya lebaran di Singapura? Karena mengingat tiketnya tuh lagi mahal banget ke Singapura,” ujar Denada di Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (9/4/2025).

Baca juga: Kenang Momen Didampingi Ibu Saat Pertama Kali Dengar Anak Divonis Leukemia, Denada: Ibu Pegang Tangan Saya

“Aku aja kemarin pulang dari Singapura ke sini tuh bayar tiketnya sampai berkali kali lipat dari harga biasanya,” lanjut Denada.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi bisa merayakan hari raya bersama Aisha, Denada rela menempuh jalur alternatif.

Ia memilih perjalanan dari Jakarta ke Batam, lalu melanjutkan dengan kapal feri ke Singapura demi menghemat biaya.

Baca juga: Denada Menangis Ungkap Pesan Emilia Contessa Dua Hari Sebelum Meninggal Dunia

“Dan aku berangkatnya dari Jakarta-Singapura. Kemarin aku Jakarta-Batam terus naik Feri aku bela-belain sampai malam ke Singapura, makan malam sama Aisha. Ya di sana enggak ada takbiran, kalau di sini seru ada takbiran. Mungkin ada tapi kita enggak merasakan di sini,” ucap Denada.

Di hari Lebaran, Denada melaksanakan shalat Id di masjid yang tak jauh dari tempat tinggalnya di Singapura.

Ini menjadi pengalaman pertama baginya dan Aisha merayakan Lebaran hanya berdua di negeri orang.

Baca juga: Harta Habis untuk Biaya Pengobatan Anak di Singapura, Denada: Saat Itu Enggak Mikir

“Aku senang banget walaupun sedih, jujur waktu shalat itu sebenarnya kayak berkecamuk gitu. Di satu sisi bahagia, bersyukur banyak yang Allah berikan, salah satunya Aisha sehat seperti sekarang,” ucap Denada.

Namun, di sisi lain Denada merasa sedih karena Lebaran tahun ini tak bisa merayakan bersama sang ibu.

“Tapi di sisi lain ada juga hal yang aku sedih kayak enggak ada mama. Tapi enggak apa-apa, namanya hidup berjalan,” tutur Denada.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi