JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi senior dan aktris Titiek Puspa meninggal dunia dalam usia 87 tahun.
Ia mengembuskan napas terakhir di RS Medistra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (10/4/2025) pukul 16.25 WIB.
Putri sulung mendiang Titiek Puspa, Petty Tunjungsari, meminta maaf jika ada kesalahan ibunya semasa hidup.
"Terima kasih atas doa-doa dari handai taulan, sobat sejawat eyang yang dirahmati Allah SWT, se-Indonesia," ujar Petty di RS Medistra, Jakarta Selatan, Kamis.
Baca juga: Titiek Puspa Meninggal Dunia, Jenazah Akan Disemayamkan di Wisma Puspa
"Mohon maaf apabila ada kesalahan dari eyang Titiek Puspa selama 67 tahun beliau berkarier di negeri tercinta ini, Indonesia. Mohon maaf kalau ada salah kata atau salah laku," lanjut Petty.
Petty juga meminta doa untuk ibundanya.
"Tolong doakan ibu saya agar supaya perjalanannya lancar," tutur Petty.
Kini jenazah Titiek Puspa masih ada di rumah sakit Medistra.
Rencananya, jenazah Titiek akan disemayamkan di kediamannya di Wisma Puspa, Pancoran Timur Raya, Jakarta Selatan.
Sebelumnya, anak sulung Titiek Puspa, Petty Tunjungsari Murdago, mengatakan ibunya sedang dalam perawatan intensif di Rumah Sakit Medistra.
"Ya pada perjalanannya karena usia 87 tahun, kemudian banyak hal-hal yang kita tidak mengerti kenapa itu terjadi," ujar Petty.
Ia sempat menjelaskan kondisi yang membuat sang ibu dilarikan ke Rumah Sakit Medistra pada 26 Maret 2025.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, ditemukan adanya pendarahan di otak bagian kiri.
Baca juga: Profil Titiek Puspa, Penyanyi Legendaris yang Mengawali Karier dari Radio
"Dan ternyata setelah diperiksa, ada perdarahan otak di sebelah kiri, kepala kiri. Nah itu memang termasuk yang serius karena Ibu Titiek usianya 87 tahun," ucap Petty.
Sebelum dibawa ke rumah sakit sekitar pukul 20.00 WIB, Titiek Puspa sempat pingsan setelah menyelesaikan syuting program Lapor Pak! di stasiun televisi Trans 7.
Usai insiden tersebut, pihak Trans 7 langsung membawa Titiek Puspa ke Unit Gawat Darurat (UGD) RS Medistra.
Petty mengatakan, dua hari sebelum kejadian, kondisi kesehatan ibunya masih baik.
Pada 24 Maret, Titiek Puspa bahkan sempat menghadiri acara bersama anak-anak panti asuhan yang digelar oleh Musica Studios.
"Itu ceria, senang bersama anak yatim. Kemudian ada wawancara, Ibu Titiek tidak ada pelo sama sekali, bahasanya lancar. Itu tanggal 24 ya," kata Petty.
Setelah acara tersebut, Titiek beristirahat pada 25 Maret.
Lalu, keesokan harinya, kondisi Titiek menurun saat syuting.
Petty mengatakan, ibunya kemudian menjalani operasi pendarahan otak dengan lancar.
"Dan hari pertama, kedua, ketiga masalah operasi itu berjalan dengan baik dan termasuk sukses," ujar Petty.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.