KOMPAS.com – Film live-action terbaru Disney, Snow White, dilarang tayang di Lebanon akibat kehadiran aktris asal Israel, Gal Gadot, yang memerankan Ratu Jahat dalam film tersebut.
Larangan ini diberlakukan Menteri Dalam Negeri Lebanon Ahmad Al-Hajjar atas rekomendasi badan pengawas film dan media nasional.
Baca juga: Kecewa dengan Snow White, Disney Dikabarkan Tunda Pembuatan Beberapa Judul Live-Action
Langkah ini diambil di tengah meningkatnya ketegangan militer antara Israel dan Hizbullah di Lebanon, yang telah menimbulkan korban sipil.
Namun, pemblokiran terhadap film yang dibintangi Gal Gadot bukanlah hal baru di Lebanon.
Seorang perwakilan dari distributor Italia Films—yang menangani judul-judul Disney di wilayah Timur Tengah—mengonfirmasi bahwa Gal Gadot telah lama masuk dalam “daftar boikot Israel” Lebanon.
Baca juga: Hannah Al Rashid Ungkap Pengalaman Casting di Film Snow White, Hampir Jadi Ibu Putri Salju
Akibatnya, tak satu pun film yang dibintangi Gadot pernah dirilis secara resmi di negara tersebut.
“Tidak ada film Gal Gadot yang pernah tayang di bioskop Lebanon,” ujar perwakilan Italia Films selaku distributor film wilayah Timur Tengah kepada Variety, Kamis (17/4/2025).
Baca juga: Live-Action Snow White Disney Dikritik, Apa yang Salah?
Gal Gadot, aktris kelahiran Israel dan mantan tentara Pasukan Pertahanan Israel (IDF), dikenal sebagai pendukung vokal negara asalnya, terutama pasca serangan Hamas pada 7 Oktober 2023.
Dalam pernyataannya di forum Anti-Defamation League pada Maret lalu, Gal Gadot mengkritik kelompok-kelompok yang tidak mengutuk tindakan kekerasan terhadap warga Israel.
Baca juga: Film Snow White Dapat Rating 1,6 di IMDb
Sementara itu, bertentangan dengan sejumlah laporan yang beredar, distributor menyebut Snow White tidak dilarang di Kuwait.
Larangan Snow White di Lebanon ini menyusul keputusan serupa dua bulan lalu, ketika film Marvel Captain America: Brave New World juga diblokir karena menampilkan aktris Israel lainnya, Shira Haas.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.