JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Paula Verhoeven resmi bercerai dari Baim Wong.
Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus perkara cerai keduanya pada Rabu, 16 April 2025.
Sehari setelah bercerai, Paula menyambangi Komisi Yudisial.
Pada kesempatan itu, Paula mengadukan hakim dalam sidang cerainya dengan Baim Wong.
Selain itu Paula juga membantah isu perselingkuhan yang menjadi poin dalam putusan pengadilan.
Baca juga: Disebut sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa, Tidak Luput dari Kesalahan
1. Adukan hakim
Paula mengadukan majelis hakim sidang perceraiannya karena diduga melanggar kode etik dan pendoman perilaku hakim.
Paula menilai majelis hakim keliru dalam mengambil keputusan tanpa mempertimbangkan bukti-bukti yang ada.
"Dalam hal ini majelis hakim keliru dalam mengambil pertimbangan putusan. Dan juga terlapor (hakim) dalam memutuskan tidak mempedomani bukti-bukti yang disampaikan dari fakta persidangan,” kata Paula saat ditemui di KY, Kamis (17/4/2025).
Baca juga: 8 Bulan Terpisah, Paula Verhoeven Nikmati Momen Kebersamaan dengan Anak-anaknya
2. Sedih mendapat fitnah
Paula Verhoeven merasa sedih karena putusan pengadilan memojokkan dirinya dengan fitnah.
"Tanggapannya sebenarnya saya cukup sedih ya, karena menurut saya, ini fitnah ini sudah terlalu jauh ya," kata Paula.
Dengan tegas, Paula Verhoeven membantah perselingkuhan dengan NS.
Selain itu tak ada bukti-bukti perselingkuhan yang dihadirkan di persidangan.
Baca juga: Bantah Selingkuh, Paula Verhoeven: Saya Bisa Pertanggungjawabkan di Akhirat
Lihat Foto
Paula Verhoeven di Komisi Yudisial, Jakarta, Kamis (16/4/2025).
3. NS batal bersaksi
Paula Verhoeven mengatakan, NS tadinya sempat diminta untuk menjadi saksi dalam persidangan.
Kehadiran NS diharapkan bisa memberi titik terang untuk tudingan perselingkuhan.
Namun NS batal bersaksi secara tiba-tiba.
4. Siap tanggung jawab di akhirat
Paula Verhoeven siap mempertanggungjawabkan perbuatan dan ucapannya di akhirat.
Baca juga: Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa, Bukan Istri yang Sempurna
Paula membantah tudingan perselingkuhan yang dialamatkan kepada dirinya dari pihak Baim Wong.
"Iya, seperti yang tadi saya bilang, di sini saya secara tegas menyatakan tidak ada terjadi perselingkuhan selama saya menikah," kata ibu dua anak itu.
Paula Verhoeven menambahkan bahwa tak ada bukti perselingkuhan yang diduga dilakukan bersama NS.
Oleh sebab itu, Paula Verhoeven mempertanyakan putusan pengadilan Jakarta Selatan yang menyebut dirinya sebagai istri nusyuz.
Baca juga: Paula Verhoeven Sebut Pria yang Diduga Selingkuhannya Tiba-tiba Batal Jadi Saksi di Sidang Cerainya
5. Manusia biasa
Paula Verhoeven sadar dirinya adalah istri yang tak luput dari kesalahan dan hanya manusia biasa.
Selama pernikahan, Paula hanya bisa berusaha untuk selalu menjadi istri dan ibu yang baik.
"Saya sudah usaha yang terbaik, tapi saya memang bukan manusia dan istri yang sempurna. Itu saja,” kata Paula.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.