JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Shanty comeback ke dunia tarik suara dengan lagu "Dahulu" ciptaan Rika Roeslan.
Setelah vakum selama 12 tahun, Shanty berharap bisa kembali mendapatkan gelar ratu disko yang selama ini disandangnya.
Baca juga: Gaji Denny Cagur Disebut Menurun Usai Jadi Anggota DPR RI, Shanty Denny: Aku Enggak Banyak Mau
"Comeback itu susah, comeback ke musik itu susah ya, bisnisnya udah beda, caranya udah beda," kata Shanty dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Jumat (18/4/2025).
"Saya jujur emang cuma pengen diizinkan kembali bermusik itu aja, sesimpel itu, dan menjadi ratu disko kembali," sambungnya.
Baca juga: Dulu Menangis, Shanty Denny Kini Lega Anak Pilih Sekolah Semi-militer
Shanty yakin lagu "Dahulu" bisa memberinya jalan untuk diterima lagi di industri musik.
Aransemen disko yang disuntikkan ke dalam lagu "Dahulu" diyakini bisa memanaskan kembali lantai dansa.
Sementara itu Rika Roeslan sebagai pencipta lagu percaya bahwa lagu "Dahulu" memiliki energi yang senada dengan disko.
Baca juga: Cerita YouTuber Shanty Hampir Didenda di China karena Punya 2 Anak
"Lagu itu energinya kuat banget, saya bikin waktu SMA di tahun sekitar tahun 80-an ya, jadi harus dibawakan oleh seseorang yang mampu punya energi yang sama dengan si Rika Roeslan ini," kata Rika menambahkan.
Selama ini Rika Roeslan melihat sosok Shanty adalah ratu disko sejati.
Baca juga: Perkenalkan Beragam Makanan Indonesia di China, Shanty, YouTuber Asal Indonesia Banjir Dukungan
Mantan personel The Groove itu berharap lewat Shanty, lagunya bisa menjadi anthem di lantai dansa.
"Menurut saya sampai hari ini Shanty adalah ratu disko dan inginnya aku ini adalah lagu jadi anthem lagi, menandakan bahwa comeback-nya kami-kami ini akan membuat industri Indonesia lebih berwarna-warni," pungkasnya.
Baca juga: Kebahagiaan Shanty Denny Akhirnya Punya Anak Perempuan
Lagu "Dahulu" versi Shanty sudah bisa didengarkan di aplikasi streaming musik digital mulai hari ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.