Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ketika Lee Min Ho Penasaran dengan Bekasi dan Seblak...

Baca di App
Lihat Foto
Dok. LitXlxperience
Aktor Korea Lee Min Ho menggelar fan meeting di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (19/4/2025).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

TANGERANG, KOMPAS.com - Aktor Korea Selatan, Lee Min Ho, mengaku penasaran dengan Kota Bekasi, Jawa Barat.

Hal itu ia pertanyakan ketika menggelar fan meeting keduanya bertajuk "Mihoverse in Jakarta" di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (19/4/2025) malam.

Awalnya, Lee Min Ho bercerita soal pengalamannya ke Bali.

Baca juga: Lee Min Ho Disambut Teriakan Histeris Minoz Saat Fan Meeting Lagi di Indonesia Setelah 12 Tahun

"Pernah ada sesi pemotretan pada saat saya lagi ke Bali. Kebetulan saya suka surfing, jadi saya menikmati surfing dan juga saya makan makanan yang enak. Dan juga saya suka suasana Bali yang ada kebebasan," tutur aktor The Heirs itu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Herlambang yang menjadi MC acara lalu bertanya adakah kota lain di Indonesia yang tertarik ia kunjungi selain Bali.

Lee Min Ho kemudian meminta rekomendasi dari para Minoz (sebutan penggemarnya) di hadapannya. Ada yang meneriakkan Makassar hingga Bekasi.

Baca juga: Fan Meeting di Jakarta, Intip 6 Gaya Lee Min Ho yang Selalu Trendi

"Bekasi itu di mana ya? Kayaknya saya baru pertama kali dengar Bekasi," tanya Lee Min Ho penasaran yang disambut sorakan heboh penonton.

Indra Herlambang kemudian lanjut berkelakar bahwa ada juga yang merekomendasikan datang ke rumah mereka.

"Mau dikenalin sama orang tua?" tanya Indra menggoda penonton.

"Iya enggak apa-apa. Ini banyak sekali rumah yang harus saya kunjungi ya," timpal Lee Min Ho sembari tertawa yang semakin membuat lautan penggemar di hadapannya histeris.

Baca juga: Lee Min Ho Antusias Bertemu Penggemarnya di Indonesia

Tak hanya Bekasi yang membuat pria berusia 37 tahun itu penasaran.

Lee Min Ho juga sempat bertanya tentang seblak yang direkomendasikan penggemar.

"Tentunya (saya suka) sate dan nasi goreng ya. Seblak itu apa? Semacam bubur kah?" tanya Lee Min Ho.

"Saya suka pedes kok," ucapnya lagi setelah dijelaskan bahwa seblak terbuat dari bermacam-macam bahan dan rasanya pedas.

Baca juga: Agensi Klarifikasi Rumor Pacaran Lee Min Ho dengan Park Bom 2NE1

Sebagai informasi, Lee Min Ho terakhir kali menggelar fan meetin lewat Lee Min Ho Global Fan Meeting First Love with Indonesia pada 2013 atau 12 tahun yang lalu.

Sementara fan meeting kali ini menjadi bagian tur Asia Lee Min Ho.

Lee Min Ho membuka tur di Seoul, lalu melanjutkan perjalanannya ke beberapa kota besar di antaranya Bangkok, Makau, Taipei, Jakarta, Manila, dan Tokyo.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi