JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Brandon Salim telah menikahi kekasihnya, Dhika Himawan pada Sabtu (19/4/2025).
Pernikahan mereka diunggah oleh beberapa rekan artis seperti aktris Cinta Laura dan Olga Lydia, serta produser film Manoj Punjabi.
Brandon sendiri sempat mengunggah foto tengah memakai sheet mask di dalam mobil dengan berpakaian setelan jas.
Lalu ia juga membagikan foto Dhika tampak belakang dalam balutan baju pengantin.
Baca juga: Bergaya Cowok Ghibli, Brandon Salim Lamar Dhika Himawan
"Mendengar wejangan di pemberkatan pernikahan @brandonsalim dan @dhikahimawan indah banget! Kalian pasangan bukan hanya di kehidupan ini, tetapi di kehidupan selanjutnya. Selalu selamanya. Selamat ya. Banyak cinta, tawa, dan bahagia selalu," tulis Olga Lydia di akun Instagram @olgaly_dia.
Olga juga membagikan swafotonya bersama pengantin serta ayah Brandon, aktor Ferry Salim dan sang istri.
Sementara itu Cinta Laura berbagi kebahagiaan dari resepsi pada malam harinya.
Baca juga: Berteman dengan Brooklyn Beckham, Brandon Salim: Orangnya Lucu tapi Gaptek
Cinta hadir bersama kekasihnya, aktor Arya Vasco.
"Congrats! @dhikahimawan & @brandonsalim," tulis Cinta Laura di Instagram story dengan swafoto yang diikuti oleh El Rumi juga.
Kemudian, Manoj juga mengunggah foto ketika berpose bersama kedua mempelai.
"A beautiful celebration of love. Selamat untuk @brandonsalim & @dhikahimawan - dan congrats @ferrysal1m !" tulis Manoj Punjabi.
Baca juga: Lamaran dengan Dhika Himawan, Brandon Salim Pakai Baju Serupa Ferry Salim
Pada malam resepsi, sejumlah artis datang memberi selamat.
Brandon juga memberi kejutan dengan menghadirkan penampilan Sheila On 7
Kisah cinta mereka bermula dari Brandon yang mengajak Dhika berkenalan di Instagram.
Baca juga: Momen Brandon Salim dan Dhika Himawan Undang Sheila On 7 di Pesta Pernikahannya
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.