Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bunda Iffet Dimakamkan Satu Liang Lahad dengan Suaminya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Slank di dekat pusata Bunda Iffet di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, daerah Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (27/4/2025).
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Jenazah Bunda Iffet dimakamkan satu liang lahad dengan suaminya, Sidharta M Soemarno di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, daerah Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (27/4/2025).

Hal itu disampaikan Bimbim usai pemakaman.

Bimbim mengatakan, awalnya terdapat beberapa opsi tempat pemakaman.

Baca juga: Sebelum Meninggal, Bunda Iffet Sudah Siapkan Kaos untuk Pemakamannya

"Wasiatnya dulu sebelum bapak meninggal minta ada 3 opsi pemakaman. 'Aku enggak mau di sini, Jeruk Purut lah, Sukabumi'. Tapi begitu bapak meninggal ya aku di situ lah (Karet Bivak), kan kita mau berdua," kata Bimbim.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Makanya kita kuburinnya bareng papa," tambah Bimbim.

Baca juga: Bunda Iffet Meninggal Dunia, Selang Setahun Setelah Suaminya Berpulang

Ada pun jenazah Bunda Iffet telah dimakamkan sekitar pukul 13.30 WIB.

Kaka yang menjadi perwakilan keluarga menyampaikan kekagumannya terhadap Bunda Iffet. Bahkan Kaka menyebut, Bunda Iffet bak ibu sambungnya.

"Itu ibu sambung aku, itu mamaku yang enggak pernah menyerah sama kebandelanku, kebodohanku, kekurangajaranku,” kata Kaka di atas pusara.

Baca juga: Di Pusara Bunda Iffet, Kaka Slank: Itu Ibu Sambungku

“Bunda juga ibunya Slank, yang enggak pernah menyerah sama Slank walaupun Slank dalam kondisi rusak berat,” tambah Kaka.

Sebagai informasi, Bunda Iffet meninggal dunia dalam usia 87 tahun pada Sabtu (26/4/2025) karena komplikasi penyakit.

Baca juga: Awal Mula Potlot Markas Slank, Kisah Gubernur DKI Jakarta dan Penjual Tape Ketan yang Ingin Pergi Haji

Sebelum meninggal, Bunda Iffet menjalani perawatan intensif selama enam hari di rumah sakit.

Bunda Iffet dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat, pada Minggu, 27 April 2025.

Bunda Iffet meninggal di usia 87 tahun.

Baca juga: Kenang Jasa Bunda Iffet, Anang Hermansyah: Saya Dikasih Tempat Tidur di Potlot 2 Tahun

Kepergian Bunda Iffet terjadi berselang setahun setelah wafatnya sang suami, Sidharta Manghurudin Soemarno — yang akrab disapa "Om Mamang".

Ayah Bimbim itu meninggal dunia pada 4 Maret 2024 di RS Asri Jakarta.

Sidharta Manghurudin Soemarno merupakan anak sulung dari Soemarno Sosroatmodjo, Gubernur DKI Jakarta periode 1960–1966.

Baca juga: Bimbim Slank Tandu Jenazah Bunda Iffet ke Masjid untuk Disalatkan

Bersama Om Mamang, Bunda Iffet membangun rumah dan lingkungan kreatif di Gang Potlot, Jakarta Selatan, yang kemudian menjadi markas besar Slank dan berbagai komunitas seni.

Pernikahan Bunda Iffet dan Om Mamang telah bertahan lebih dari 60 tahun.

Baca juga: Profil Bunda Iffet, Sosok di Balik Penjaga Jiwa Slank yang Telah Berpulang

 

Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai empat orang anak:

1. Adrian Sidharta

2. Bimo Setiawan Almachzumi (Bimbim Slank)

3. Massto Sidharta

4. Ila Sidharta

Bimbim sebagai anak kedua, menjadi sosok sentral dalam dunia musik Indonesia melalui Slank.

Baca juga: Awal Mula Potlot Markas Slank, Kisah Gubernur DKI Jakarta dan Penjual Tape Ketan yang Ingin Pergi Haji

 

Sementara Massto dan Adrian juga pernah terlibat dalam aktivitas musik serta komunitas kreatif di Potlot.

Ila, putri bungsu mereka, meski jarang tampil di publik, tetap menjadi bagian penting dari keluarga besar Slank.

Baca juga: Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno Melayat ke Rumah Duka Bunda Iffet

Bunda Iffet meninggal karena komplikasi penyakit, termasuk diabetes dan jantung.

Beberapa hari sebelum kepergiannya, Bunda Iffet sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Bunda Iffet, yang memiliki nama lengkap Iffet Veceha, lahir di Jakarta pada 12 Agustus 1937.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi