KOMPAS.com - Setelah tampil mengisi suara sebagai Spider-Man Noir dalam film animasi Spider-Man: Into the Spider-Verse, Nicolas Cage akhirnya diperkenalkan untuk versi live-action.
Spider-Noir digarap menjadi sebuah serial live-action oleh Prime Video.
Dari foto hitam-putih yang dibagikan, Nicolas Cage tampak dengan kostum ikonik Spider-Man Noir.
Baca juga: Mantan Kekasih Gugat Nicolas Cage dan Putranya
Dia mengenakan topi fedora, kacamata putih, topeng berselaput hitam, dan jas hujan yang sama dengan yang dikenakan di Spider-Verse.
Meskipun penampakannya sama, serial ini ceritanya mengadaptasi buku komik Spider-Man Noir.
Spider-Noir bercerita tentang seorang detektif swasta yang sudah tua dan kurang beruntung (Cage) di New York pada tahun 1930-an.
Baca juga: Dibintangi Nicolas Cage, Film Dream Scenario Tayang di Indonesia
Di tengah kehidupan yang sulit, dia dipaksa untuk bergulat dengan kehidupan masa lalunya sebagai satu-satunya pahlawan super di kota tersebut.
Serial Spider-Noir akan tersedia dalam format hitam-putih dan berwarna.
Selain Nicolas Cage, beberapa pemain lain yang tampil adalah Lamorne Morris, Brendan Gleeson, Abraham Popoola, Li Jun Li, Karen Rodriguez, dan Jack Huston.
Sementara bintang tamu yang akan hadir di antaranya adalah Lukas Haas, Cameron Britton, Cary Christopher, Michael Kostroff, Scott MacArthur, Joe Massingill, Whitney Rice, Amanda Schull, Andrew Caldwell, Amy Aquino, Andrew Robinson, dan Kai Caster.
Serial Spider-Noir akan dirilis oleh Prime Video pada 2026.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.