JAKARTA, KOMPAS.com - Konser sang Diva Indonesia, Rossa, digelar pada Jumat (23/5/2025) hari ini.
Konser bertajuk “Rossa Here I Am Concert” yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta, akan dimulai pada pukul 19.30 WIB.
Pantauan Kompas.com, penonton konser Rossa sudah mulai berdatangan di Indonesia Arena sejak pukul 16.00 WIB.
Baca juga: Putra Rossa dan Yoyo PADI Diterima di UNPAD, Apa Jurusannya?
Di tengah suasana hujan, penonton terlihat antusias antre untuk menukarkan tiket demi menonton konser peringatan 30 tahun sang idola berkarya.
Beberapa penonton lainnya ada yang makan di booth makanan yang disediakan, ada juga penonton yang sibuk mengambil swafoto di photobooth, dan ada yang memilih foto di immersive experience-nya.
Bahkan, ada beberapa yang sudah menyaksikan sound check Rossa sebelum konser.
Baca juga: Deretan Konser di Pengujung Mei 2025, dari Rossa hingga NCT Wish
Sementara, di unggahan Instagram-nya, Rossa sempat membagikan momen para bintang tamu latihan bersamanya.
“Merayakan perjuangan, air mata, keringat, pengorbanan, tawa, bahagia, dan semua emosi yang aku lalui selama hampir 30 tahun ini,” tulis Rossa, dikutip Kompas.com, Jumat (23/5/2025).
Dalam konsernya, Rossa berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi Tanah Air.
Di antaranya ada Bernadya, Dipha Barus, JKT48, Yura Yunita, Rimar, Jemimah, Awdella, dan Syarla.
Baca juga: Apa Peran Rossa dalam Film Tak Ingin Usai di Sini?
“Bawa semua kenangan kamu, yang indah, yang sedih, hari galau-galau dengan ditemani lagu-lagu aku. Kita teriak sama-sama HERE I AM,” lanjut Rossa.
Selain di Indonesia, konser Rossa juga akan diselenggarakan di dua negara lain.
Di Malaysia, konser akan digelar di Axiata Arena (Bukit Jalil) pada 14 Juni dan di Singapura pada 8 November 2025.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.