Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Reaksi Kiesha Alvaro Usai Diduga Ditampar Dimas Anggara Dibongkar Okie Agustina

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @okieagustina_
Kiesha Alvaro dan Okie Agustina
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com – Aktris Okie Agustina mengungkap reaksi putranya, Kiesha Alvaro, setelah diduga mengalami insiden penamparan oleh aktor Dimas Anggara di lokasi syuting.

Okie menyebut, Kiesha tidak membalas tindakan tersebut dan hanya memilih menceritakannya kepada sang ayah, Pasha Ungu.

“Kiesha cuma cerita saja sama ayahnya, kalau sampai ada apa-apa setidaknya ayahnya sudah tahu. Tapi namanya orang tua pasti tidak terima anaknya diperlakukan seperti itu,” ujar Okie melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Selasa (24/6/2025).

Baca juga: Pasha Ungu Tuntut PH Bertanggung Jawab atas Dugaan Kekerasan yang Menimpa Kiesha Alvaro

Menurut Okie, peristiwa dugaan penamparan itu terjadi di luar adegan alias bukan bagian dari naskah ataupun proses pengambilan gambar.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ini bukan sekadar gampar, tapi ketidakprofesionalan seorang aktor," tulis Okie.

Okie menjelaskan, kejadian bermula saat Kiesha dan Dimas tengah melakukan proses blocking adegan.

Saat itu, Dimas diduga menampar Kiesha meskipun belum mulai take dan insiden tersebut tidak tercantum dalam skenario.

Baca juga: Okie Agustina Ungkap Kronologi Dimas Anggara Diduga Tampar Kiesha Alvaro di Lokasi Syuting

"Gampar itu ketika sedang tidak take, masih blocking dan tidak ada dalam script, tapi anak saya tidak membalas!" lanjutnya.

Dalam adegan yang sudah berlangsung, Kiesha memang diminta untuk mencengkeram bahu Dimas sebagai bagian dari akting.

Namun, respons yang diberikan Dimas justru disebut di luar konteks naskah.

"Ketika sudah take dan adegan tensi tinggi, Kiesha akting dengan cengkeram bahu sang aktor, namun dibalas dengan tendangan," ungkap Okie.

Baca juga: Dimas Anggara Diduga Tampar Kiesha Alvaro, Okie Agustina: Terjadi di Depan Mata Saya

Setelah adegan selesai, Okie menyebut Dimas sempat menghampiri Kiesha dan mengajaknya bertengkar secara langsung.

"Setelah selesai take, ternyata sang aktor mendekati Kiesha dan mengajak ribut serta menantang Kiesha," kata Okie.

Okie pun menegaskan bahwa kejadian tersebut benar-benar terjadi di depan matanya, dan bukan bagian dari gimik atau setting-an.

“Tidak ada gimmick-gimmickan karena ini real terjadi di depan mata saya! Rugi amat segala gimmick-gimmickan... dibayar juga tidak!” tegasnya.

Baca juga: Okie Agustina Bantah Insiden Kiesha Alvaro Ditampar Dimas Anggara Gimmick

Sementara itu, ayah Kiesha, Pasha Ungu, juga ikut menanggapi kejadian tersebut.

Ia menyampaikan kekesalannya secara langsung lewat kolom komentar di media sosial Dimas Anggara.

“Maaf bos Dimas... barusan saya dapat laporan dari anak saya katanya kamu gampar dia di lokasi syuting...?? Tolong cari saya ya... DM kamu tidak bisa terima pesan saya... kalau sampai benar saya tidak terima...” tulis Pasha.

Tak hanya kepada Dimas, Pasha juga mengirimkan pesan kepada istri Dimas, Nadine Chandrawinata.

Baca juga: Pasha Ungu Peluk Erat Anak, Kiesha Alvaro: Jarang Saya Melihat Ayah Menangis

“Bu, tolong tanya suaminya, tadi di lokasi syuting dia gampar anak saya, Kiesha, kenapa...? Saya ayahnya tidak terima... tolong bilang ke suaminya cari saya ya... saya tunggu...” tulis Pasha di kolom komentar unggahan Nadine.

Hingga berita ini diturunkan, pihak Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata belum memberikan tanggapan.

Kompas.com juga telah menghubungi pihak Screenplay Production sebagai rumah produksi serial yang tengah digarap, namun belum memperoleh respons.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi