Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Perjalanan Cinta Andre Taulany dan Erin: Pernikahan, Anak, hingga Konflik Perceraian

Baca di App
Lihat Foto
INSTAGRAM @erintaulany.
Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com – Konflik perceraian komedian Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina alias Erin tengah menjadi sorotan publik.

Selama ini, rumah tangga Andre dan Erin dikenal jauh dari gosip miring. Namun secara mengejutkan, Andre mengajukan gugatan cerai pada 4 April 2024.

Meski sempat meredup, kabar tersebut kembali mencuat dan viral belakangan ini.

Baca juga: Perceraian Andre Taulany: Anak-anak Dilarang Ikut Campur

Sayangnya, gugatan cerai Andre ditolak majelis hakim karena dinilai tidak terbukti adanya perselisihan yang terus-menerus.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upaya banding ke Pengadilan Tinggi Agama Banten pun mengalami nasib serupa, ditolak dengan alasan yang sama.

Tidak menyerah, Andre kembali mengajukan gugatan cerai secara elektronik di Pengadilan Agama Tigaraksa pada 9 April 2025.

Baca juga: Andre Taulany Digugat Balik, Kuasa Hukum Sebut Erin Justru Ingin Cerai demi Harta

Lantas, bagaimana perjalanan cinta Andre dan Erin hingga akhirnya berada di ujung perpisahan?

Berawal dari Perkenalan Lewat Adik

Kisah cinta Andre dan Erin bermula dari perkenalan yang dijembatani oleh adik Andre.

Namun saat itu, Erin menolak berkomunikasi, baik lewat SMS maupun telepon, sehingga Andre kesulitan untuk mengajaknya bertemu.

Ditolak karena Perbedaan Usia

Erin awalnya menolak Andre karena perbedaan usia mereka cukup jauh, yakni 11 tahun.

Baca juga: Istri Gugat Cerai Balik, Andre Taulany Diminta Bagi Harta hingga Nafkah

Ia bahkan merasa malu dan mengibaratkannya seperti berpacaran dengan “om-om”.

Perlahan, perasaan itu berubah karena Erin melihat sosok Andre yang mampu membimbing dan melindunginya.

Menikah setelah 8 Bulan Pacaran

Setelah delapan bulan menjalin hubungan, Andre dan Erin sepakat menikah pada 17 Desember 2005. Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai tiga anak:

Memilih Bercerai

Setelah 19 tahun bersama, Andre akhirnya memutuskan mengakhiri rumah tangganya dengan Erin melalui gugatan cerai talak.

Baca juga: Duet Spesial Ayu Ting Ting dan Andre Taulany Pukau Penonton di Konser Dangdut Dangdutan

Meski sempat ditolak, Andre tetap melanjutkan proses hukum hingga kini.

Belakangan, Erin juga diketahui mengajukan gugatan cerai balik terhadap Andre Taulany.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi