Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Buka Konser Foo Fighters, Dave Grohl: Sudah Lama Ya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Foo Fighters saat konser di Carnaval Ancol, Jakarta Utara. Kamis (2/10/2025).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band Foo Fighters akhirnya tampil di atas panggung sekitar pukul 20.33 WIB.

Dalam pantauan Kompas.com, Dave Grohl tampak berlari dari samping panggung menyapa para penonton yang sudah menunggu.

Sembari menenteng gitar, Dave menyampaikan betapa lama tak bertemu penggemarnya di Jakarta.

“Sudah lama banget ya,” kata Dave Grohl dalam bahasa Inggris di Carnaval Ancol, Jakarta Utara, Kamis (2/10/2025).

Baca juga: Edi Brokoli Tunggu 29 Tahun Nonton Foo Fighters, Dulu Tak Punya Uang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak lama, Dave membakar semangat penonton dengan menyatakan kesiapan untuk berjingkrak bersama.

Lagu “All My Life” pun menjadi pembuka penampilan Foo Fighters menyapa para penggemar di Jakarta.

Ada momen ketika Dave menyiram kepalanya dengan air, yang sontak mengundang decak kagum penonton.

Baca juga: Konser Foo Fighters Digelar Hari Ini, Penantian 29 Tahun

Penampilan kemudian dilanjutkan dengan “Times Like These” dan “Rope”.

Suasana semakin memanas saat Foo Fighters membawakan “The Pretender”.

Saat ini, konser Foo Fighters masih berlangsung dan diprediksi akan menampilkan deretan lagu andalan mereka.

Ini menjadi kunjungan kedua Foo Fighters ke Indonesia setelah 1996 silam, sekaligus menandai 29 tahun penantian panjang para penggemarnya di Tanah Air.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi