Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jersey Ketiga PSG Musim 2021/2022 Bernuansa Gelap

Kompas.com - 15/09/2021, 08:22 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber PSG

KOMPAS.com - Klub Ligue 1 Perancis, Paris Saint-Germain resmi mengenalkan jersey ketiga untuk musim 2021/2022.

Jersey ketiga yang didesain Nike untuk PSG tahun ini bernuansa lebih gelap dibandingkan jersey kandang dan tandang klub asuhan Mauricio Pochettino itu.

Hampir seluruh bagian jersey berwarna hitam, disertai satu garis horizontal abu-abu lebar di bagian dada yang diapit dua garis abu-abu berukuran kecil.

Baca juga: Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Thailand: Garuda Muda ke Final Piala AFF U23 2025!

Di dalam garis horizontal abu-abu tersebut, tersemat logo sponsor bertuliskan "All" dan "Accor Live Limitless" putih.

Logo klub dibubuhkan warna electric red/black, dan ditempatkan di bagian tengah jersey, bukan di sebelah kiri seperti jersey PSG musim lalu.

"Jersey ketiga itu terinspirasi dari jersey yang digunakan PSG sejak tahun 1990-an, dan tetap membekas dalam ingatan para suporter klub," demikian keterangan yang tercantum dalam situs resmi PSG.

Baca juga: 6 Kriteria Nama yang Akan Ditolak Dukcapil Saat Urus KK dan KTP, Apa Saja?

"Jersey ketiga 2021/2022 adalah seragam yang sempurna untuk mengekspos para pemain PSG."

"Terutama di kancah Eropa, di mana penampilan mereka sangat dinantikan pecinta sepak bola di seluruh dunia."

Uniknya, logo centang khas Nike sama sekali tidak terlihat di bagian depan jersey.

Baca juga: Heran Pinkan Mambo Seolah Mengeluh Padahal Pesanan Donat Ramai, Raffi Ahmad: Kalau Laku Kan Bersyukur

Sebagai gantinya, Nike meletakkan logo tersebut di sisi kiri dan sisi kanan lengan.

Logo swoosh di sisi kanan dibalik untuk memertahankan konsep "melangkah ke depan".

Bagian belakang jersey dikelir hitam, sedangkan tulisan nama dan nomor punggung pemain berwarna putih.

Baca juga: Dirugikan Ulah Bagi-bagi Bir Gratis Saat Lari, Pocari: Free Runner Tak Bisa Ikuti Event Selanjutnya

Jersey ketiga PSG dibekali fitur Dri-FIT ADV dari Nike, sehingga tekstur kain terlihat halus.

Teknologi ini juga terdapat pada jersey klub lain yang dirancang merek perlengkapan olahraga asal Oregon, AS tersebut, seperti Tottenham Hotspur, Barcelona, dan Liverpool.

Jersey ini hadir bersama celana pendek dan kaus kaki hitam dengan logo klub berwarna red electric, serta angka dan huruf putih.

Di tiap sisi celana, Nike memberikan garis hitam yang mengilap.

Baca juga: Jersey PSG Lionel Messi Ludes Hanya dalam 30 Menit Saja

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Ketika 'Kapan Nikah?' Jadi Tekanan, Ini Cerita Anak Muda Indonesia Menunda Menikah
Ketika "Kapan Nikah?" Jadi Tekanan, Ini Cerita Anak Muda Indonesia Menunda Menikah
Relationship
5 Gejala Awal Kanker Ovarium yang Sering Diabaikan Menurut Dokter
5 Gejala Awal Kanker Ovarium yang Sering Diabaikan Menurut Dokter
Wellness
Pameran Busana Ratu Elizabeth II Terbesar Digelar di Istana Buckingham Tahun 2026
Pameran Busana Ratu Elizabeth II Terbesar Digelar di Istana Buckingham Tahun 2026
Fashion
Seperti Bidi Soediro yang Sering Diselingkuhi, Kapan Kita Harus Melepaskan Pasangan?
Seperti Bidi Soediro yang Sering Diselingkuhi, Kapan Kita Harus Melepaskan Pasangan?
Relationship
Gigi Sensitif dan Berlubang? Ini Kandungan Pasta Gigi yang Bisa Dicari Menurut Dokter
Gigi Sensitif dan Berlubang? Ini Kandungan Pasta Gigi yang Bisa Dicari Menurut Dokter
Wellness
Bagaimana Cara Mendapatkan Terapi Stem Cell untuk Pengobatan
Bagaimana Cara Mendapatkan Terapi Stem Cell untuk Pengobatan
Wellness
Alasan Anak Muda Indonesia Pilih Tunda Menikah meski Sudah Cukup Umur 
Alasan Anak Muda Indonesia Pilih Tunda Menikah meski Sudah Cukup Umur 
Relationship
Maia Estianty Ajak Keluarga Lindungi Diri dari Cacar Api dengan Vaksinasi dan Hidup Sehat
Maia Estianty Ajak Keluarga Lindungi Diri dari Cacar Api dengan Vaksinasi dan Hidup Sehat
Wellness
Kebaya Kutubaru, Modifikasi Kebaya Kartini yang Tak Lekang oleh Zaman
Kebaya Kutubaru, Modifikasi Kebaya Kartini yang Tak Lekang oleh Zaman
Fashion
Sacha Baron Cohen Tampil Lebih Berotot di Usia 53, Dikira AI
Sacha Baron Cohen Tampil Lebih Berotot di Usia 53, Dikira AI
Wellness
5 Gaya Rose BLACKPINK, Elegan dan Manis Bisa Jadi Inspirasi
5 Gaya Rose BLACKPINK, Elegan dan Manis Bisa Jadi Inspirasi
Fashion
Dikenal Rentan Menyerang Lansia, Apakah Anak Muda Aman dari Risiko Cacar Api?
Dikenal Rentan Menyerang Lansia, Apakah Anak Muda Aman dari Risiko Cacar Api?
Wellness
Belajar dari Bidi Soediro, Kenapa Ada yang Memilih Bertahan Setelah Diselingkuhi Berulang?
Belajar dari Bidi Soediro, Kenapa Ada yang Memilih Bertahan Setelah Diselingkuhi Berulang?
Relationship
Menkomdigi Meutya Ingatkan Anak Tak Boleh Sembarangan Akses Platform Digital Berdasarkan PP Tunas
Menkomdigi Meutya Ingatkan Anak Tak Boleh Sembarangan Akses Platform Digital Berdasarkan PP Tunas
Parenting
Mengenal Cacar Api, Penyakit Akibat Cacar Air yang Bisa Menyerang Lansia
Mengenal Cacar Api, Penyakit Akibat Cacar Air yang Bisa Menyerang Lansia
Wellness
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Konfirmasi Usia
Kami ingin memastikan iklan yang tampil sesuai dengan usia pembaca. Beberapa iklan memerlukan konfirmasi usia 21 tahun ke atas
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau