JAKARTA, KOMPAS.com - Aksi demonstrasi dari kalangan perempuan terjadi di depan Gedung DPR, Jakarta, Rabu (8/3/2023) siang. Aksi demonstrasi ini dilakukan tepat di Hari Perempuan Internasional.
Dalam aksinya, para peserta aksi menuntut untuk bertemu Ketua DPR RI Puan Maharani dan para pimpinan DPR. Mereka juga meminta agar Rancangan Undang-Undang (RUU) Perlindungan Pekerja Rumah Tangga (PPRT) segera disahkan.
Pantauan Kompas.com, para peserta aksi membawa atribut berupa spanduk bergambar Puan Maharani yang dibentangkan menempel di pintu gerbang DPR RI dengan tulisan "1000 PeremPuan Mencari Mbak Puan Harapan Kami Ketua & Pimpinan DPR Untuk Segera #InisiatifkanRUUPPRT&SahkanRUUPPRT".
Baca juga: Catatan Perjuangan Panjang Perempuan Iran Menentang Wajib Jilbab Sejak 1979
Selain itu, para demonstran juga membawa peralatan rumah tangga seperti panci dan centong dalam aksi ini.
Dalam orasinya, koordinator aksi Mutiara Ika dari Perempuan Mahardhika mengatakan, aksi yang bertepatan pada Hari Perempuan Internasional ini dilakukan dengan tujuan untuk dukungannya pada RUU PPRT.
"Kami berdiri bersama para PRT, karena melukai PRT sama saja melukai kami,” kata Mutiara.
Baca juga: Hari Perempuan Internasional 2023: Sejarah, Tema, hingga Promo Diskonnya
Adapun aksi ini terlihat diikuti oleh ratusan peserta yang sebagian besar perempuan. Aksi demonstrasi ini juga dikawal aparat kepolisian.
Terlihat, di sekeliling gerbang DPR RI dipasang oleh kawat berduri untuk melindungi Kompleks Parlemen.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan