Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meluncur di India, Toyota Hyryder Tawarkan Mesin Full dan Mild Hybrid

Kompas.com - 02/07/2022, 13:12 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota di India belum lama ini merilis SUV baru dengan nama Urban Cruiser Hyryder.

Produk ini merupakan hasil kolaborasi Toyota dengan Maruti Suzuki yang menawarkan dua pilihan mesin, yakni mild hybrid dan full hybrid.

Dikutip dari Carscoops.com, secara desain, tampilan SUV Toyota ini memang mengusung ciri khas bergaya Suzuki. Namun tetap ada sentuhan dari desain Toyota melalui visual yang gagah pada tampilan depan.

Bisa dilihat, bumper yang digunakan punya kesan agresif. Bahkan ada ornamen krom yang memisahkan lampu DRL, jadi bentuknya semakin tajam dan meyipit.

Baca juga: Juli 2022, Toyota Kerek Harga Agya dan Calya

Sedangkan untuk lampu depan, penempatannya pada sebelah gril bawah yang berukuran besar yang secara desain juga memberi ciri khas dari produk keluaran Toyota saat ini.

Beralih ke belakang, visualnya lebih unik lagi, di mana lampu rem terpisah dari lampu sein dan mundur.

Lampu rem ada di bagian atas yang sudah mengusung LED dengan bentuk huruf 'C', sedangkan lampu sein dan mundur ada di bumper dan vertikal.

Untuk dimensinya, Urban Cruiser Hyryder memiliki panjang 4,365 mm, lebar 1,795 mm, dan tinggi 1,635 mm. Kalau dibandingkan, Hyryder sedikit lebih pendek dari Toyota Rush yang punya dimensi panjang 4.435 mm.

Baca juga: Update Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, dan BP, Tembus Rp 21.000


Masuk ke kabin, fitur yang disematkan juga sangat menarik, seperti layar hiburan berukuran 9 inci dan instrument cluster full digital. Selain itu, ada tuas pilihan mode berkendara yang ada di center console.

Untuk trim paling tinggi, diberi fitur yang melimpah, seperti panoramic sunroof, ambient lighting, head-up display, kamera 360 derajat, wireless cahrging pad, bangku dengan ventilasi udara, sampai kisi AC belakang.

Baca juga: Koperasi Merah Putih di Tuban Ditutup 1 Hari Usai Diresmikan, Perusahaan Mitra Tarik Semua Barang

Toyota Urban Cruiser Hyryder tersedia dalam dua pilihan mesin, yakni 1.500 cc K-series dari Suzuki yang dikombinasikan dengan sistem mild hybrid.

Mesin tersebut menghasilkan tenaga 101 Ttk dan torsi 135 Nm, ada transmisi manual 5 percepatan atau otomatis enam percepatan.

Sedangkan untuk atu lagi menggunakan milik Toyota, yakni mesin yang disematkan pada Yaris di Eropa. Mesin 1.500 cc hybrid tersebut menghasilkan tenaga 114 tk dan torsi 141 Nm.

Menarik rasanya jika mobil yang diluncurkan di India ini dapat mengaspal di Indonesia. Apalagi modelnya sudah SUV, banjir dengan fitur modern serta pilihan mesin yang ramah lingkungan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
 
Pilihan Untukmu
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Koperasi Merah Putih di Tuban Ditutup 1 Hari Usai Diresmikan, Perusahaan Mitra Tarik Semua Barang
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Global

Konflik Meletus, Kedubes Desak Warga Thailand Tinggalkan Kamboja, Jet Tempur Melayang
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Saksi Sebut Dirut BUMN Minta Direksi Patungan Beli Emas, Diserahkan ke Kementerian BUMN
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Aturan Baru Penulisan Nama di KTP, KK, dan Akta Kelahiran, Jangan Sampai Salah
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Jejak Terakhir Diplomat Kemlu: Naik ke Rooftop, Pulang Tanpa Tas, Lalu Tewas di Kos
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

MK Larang Wamen Rangkap Jabatan, Muzani: Tak Ada Kewajiban Dilaksanakan
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Cerita Penerima Adhi Makayasa, Sempat Gagal Masuk Akmil Berujung Jadi Lulusan Terbaik Akpol
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Skola

Cara Cek PIP Lewat Aplikasi SIPINTAR, Cukup Masukkan NISN dan Nama Ibu
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Memanas, Kamboja Luncurkan Roket, Thailand Kirim Serangan Udara
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Gedung Putih: Pengusaha AS Sebut Perjanjian Dagang dengan Indonesia sebagai Kemenangan
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Angin Segar untuk Pelaku Wisata, "Study Tour" Jabar Jalan Lagi
api-2 . MOST-POPULAR
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Bentrokan Saat Rizieq Shihab Ceramah di Pemalang: Kronologi dan Update Jumlah Korban
api-2 . LATEST


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau