Parapuan.co - Kerutan dan warna gelap di bawah kantung mata bisa membuat wajahmu terlihat lelah.
Kantung mata ini bahkan dapat membuat orang muda dan paling energik terlihat lebih tua dari usia aslinya.
Itulah mengapa penting untuk merawat lingkaran hitam di mata kita.
Melansir dari Pinkvilla.com, inilah 3 tips pengobatan rumahan yang bisa mengurangi kantung mata dan lingkaran hitam dalam sekejap.
Video Terkini
Baca Juga: Mencegah Penuaan, Berikut 4 Manfaat Wortel untuk Kulit Wajah Kita
1. Retas Sendok Dingin
Ketika kamu menyadari sudah memiliki mata bengkak dan kantung mata, namun masih ada pekerjaan yang harus diselesaikan.
Maka yang perlu kamu lakukan hanyalah menyimpan sendok di lemari es.
Gunakan sendok pada kantung mata dan kamu akan melihat bagaimana hasil dari kompres dingin.
Baca Juga: Benarkah Foundation Membuat Kulit Sulit ‘Bernapas’? Ini Faktanya
Tentu saja ini meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi bengkak secara nyata.
Kamu juga bisa menggunakan es batu jika merasa bengkak dan tidak bisa ditoleransi.
3. Teh atau Kopi
Nah, minum teh atau kopi bisa menjadi cara yang bagus untuk membangunkan diri.
Akan tetapi kandungan kafein di dalam kantong bisa menjadi obat rumahan lain yang bagus untuk mengatasi bengkak dan lingkaran hitam.
Yang perlu kamu lakukan di sini hanyalah membekukan kantong teh bekas selama beberapa menit dan menggunakannya di bawah mata kalian.
Baca Juga: Simak! 6 Cara Mengatasi Masalah Jerawat Saat Kondisi Kulitmu Kering
Ini bisa menjadi cara yang bagus untuk menenangkan mata dan bahkan setelah hari yang melelahkan di tempat kerja.
Menggunakan bubuk kopi dengan minyak kelapa adalah pengobatan rumahan lain yang bagus untuk mengatasi lingkaran hitam.
3. Vitamin E
Terkadang pekerjaan menjadi sibuk dan tidur menjadi langka, inilah saatnya kamu membutuhkan bahan ajaib yang bisa menangani lingkaran hitam dengan cara terbaik.
Baca Juga: 5 Cara Mudah Memakai Rol Rambut dengan Benar Agar Hasil Maksimal
Yang perlu kamu lakukan adalah menggunakan Vitamin E dengan setetes gel lidah buaya di bawah mata.
Di pagi hari, lingkaran hitam akan hilang dengan ajaib!
Selamat mencoba!(*)