Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditabrak, Kapal Pengangkut Semen Tenggelam di Pelabuhan Lembata

Kompas.com - 11/12/2019, 08:28 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Kapal Motor (KM) Shimpo 16, yang mengangkut 1.700 ton Semen Tonasa, tenggelam di Pelabuhan Laut Lewoleba, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (10/12/2019) malam.

"KM Shimpo 16 tenggelam, akibat ditabrak KM Maju 8," ungkap Wakil Bupati Lembata Thomas Ola Langoday, saat dihubungi Kompas.com, Rabu (11/12/2019) pagi.

Baca juga: Kapal Patroli Bea Cukai Ditabrak Penyelundup, 1 Orang Terluka

Menurut Thomas, KM Shimpo 16 ditabrak, saat sedang sandar di pelabuhan.

Kapal itu membawa muatan Semen Tonasa sebanyak 1.700 ton dari Biringkasih, Makasar, yang akan dibongkar di Pelabuhan Lewoleba.

Thomas menyebut, KM Maju 8 menabrak bagian lambung KM Shimpo, sehingga bagian depan sebelah kanan kapal itu jebol.

Akibatnya, air masuk dengan cepat sehingga KM Shimpo 18 miring ke kanan dan tenggelam.

"16 orang anak buah kapal dan nahkoda yang berada dalam KM Shimpo, berhasil selamat," ujar Thomas.

Baca juga: Pemotor Wanita di Bali Tewas Usai Ditabrak Ford Escort dari Belakang

Kasus tenggelamnya KM Shimpo 16, saat ini ditangani oleh pihak Polres Lembata.

"16 orang anak buah kapal dan nahkoda serta kru KM Maju 8, sekarang dibawa ke Polres Lembata untuk dimintai keterangan mereka," tutup dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com