Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akan Dihapus Tahun Depan, 11.000 Honorer di Pemprov Kalsel Diusulkan Diangkat Jadi PPPK

Kompas.com - 07/06/2022, 16:15 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Pemerintah Pusat melalui Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Tjahjo Kumolo resmi menghapus tenaga honorer.

Kebijakan itu tertuang dalam Surat Keputusan bernomor B/185/M.SM.02.03/2022 pada 31 Mei 2022. Aturan itu akan efektif berlaku pada November 2023 tahun depan.

Baca juga: Bakal Dihapus Tahun 2023, Nasib 5.061 Tenaga Honorer di Blora Terancam

Menanggapi hal tersebut, Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor meminta seluruh seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) menyikapinya secara teliti, mengingat saat ini Pemprov Kalsel mempekerjakan 11.000 tenaga honorer.

"Terkait penghapusan tenaga honorer, saya minta seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah menyikapi kebijakan tersebut secara cermat, teliti dan berhati-hati," ujar Sahbirin Noor dalam keterangan yang diterima, Selasa (7/6/2022).

Terpisah, Pelaksana Tugas (Plt) Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalsel, Syamsir Rahman meminta agar seluruh tenaga honorer di Pemprov Kalsel tak khawatir.

Agar kembali bisa dipekerjakan, Pemprov Kalsel kata Syamsir akan mengusulkan meminta tambahan kuota ke Pemerintah Pusat untuk pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

"Proses verifikasinya nanti melalui Biro Organisasi dan Hukum," singkat Syamsir, Selasa.

Menurut Syamsir, Pemprov Kalsel sampai saat ini masih sangat membutuhkan tenaga honorer.

Kebutuhan itu, ujarnya, dikarenakan jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan PPPK tak sebanding sebab setiap tahun banyak yang pensiun. Untuk menutupi hal tersebut, maka, mengangkat tenaga honorer menjadi alternatif.

"Para honorer itulah yang banyak membantu, seperti di sektor pertanian, kesehatan dan pendidikan. Bahkan ada di salah satu unit, isinya para honorer, PNS tidak ada," pungkasnya.

Baca juga: Tenaga Honorer Dihapus November 2023, Ini Kekhawatiran Pemerintah DIY

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
honorer mah kebanyakan kerabat pns di dalam.


Terkini Lainnya
Saksi Remaja Diduga Dihalangi saat Sidang Aipda Robig, Polda Jateng Bantah Terlibat
Saksi Remaja Diduga Dihalangi saat Sidang Aipda Robig, Polda Jateng Bantah Terlibat
Regional
Lava Gunung Ile Lewotolok Mulai Membakar Vegetasi di Sektor Utara Desa Jontona
Lava Gunung Ile Lewotolok Mulai Membakar Vegetasi di Sektor Utara Desa Jontona
Regional
Marak Tambang Ilegal di Pesisir Purworejo, PUPR: Tak Ada Izin, Itu Bukan Wilayah Tambang...
Marak Tambang Ilegal di Pesisir Purworejo, PUPR: Tak Ada Izin, Itu Bukan Wilayah Tambang...
Regional
Jateng Siapkan Lebih dari 8.500 Koperasi Merah Putih, Akan Dilaunching Prabowo 19 Juli
Jateng Siapkan Lebih dari 8.500 Koperasi Merah Putih, Akan Dilaunching Prabowo 19 Juli
Regional
Kapal Pesiar Asing Masuk Labuan Bajo Naik Signifikan, Berdampak Positif bagi Pariwisata
Kapal Pesiar Asing Masuk Labuan Bajo Naik Signifikan, Berdampak Positif bagi Pariwisata
Regional
Logistik Bekas Pilkada 2024 Jateng Dilelang, Harga Jual Capai Ratusan Juta Rupiah
Logistik Bekas Pilkada 2024 Jateng Dilelang, Harga Jual Capai Ratusan Juta Rupiah
Regional
Alex Noerdin Kembali Ditetapkan Tersangka Kasus Pasar Cinde
Alex Noerdin Kembali Ditetapkan Tersangka Kasus Pasar Cinde
Regional
Potret Tak Meratanya Infrakstruktur Internet di Kalteng, 376 Desa/Kelurahan Masih 'Blank Spot'
Potret Tak Meratanya Infrakstruktur Internet di Kalteng, 376 Desa/Kelurahan Masih "Blank Spot"
Regional
Gunung Ile Lewotolok Terus Bergemuruh, Rumah Warga Bergetar
Gunung Ile Lewotolok Terus Bergemuruh, Rumah Warga Bergetar
Regional
Masih Ada 6.300 Kursi, SD Negeri di Purworejo Sepi Peminat pada SPMB 2025
Masih Ada 6.300 Kursi, SD Negeri di Purworejo Sepi Peminat pada SPMB 2025
Regional
Aktivitas Vulkanik Meningkat, Gunung Ile Lewotolok Naik Status ke Level Siaga
Aktivitas Vulkanik Meningkat, Gunung Ile Lewotolok Naik Status ke Level Siaga
Regional
55.000 Ayam Mati Terbakar Dalam Kandang, Damkar Berjibaku selama 2 Jam
55.000 Ayam Mati Terbakar Dalam Kandang, Damkar Berjibaku selama 2 Jam
Regional
Brasil Rencana Lapor ke HAM Internasional soal Juliana Marins, Pemprov NTB Buka Suara
Brasil Rencana Lapor ke HAM Internasional soal Juliana Marins, Pemprov NTB Buka Suara
Regional
Buntut Tahanan Kabur, 6 Pejabat Lapas Kelas IIA Palangka Raya Diperiksa
Buntut Tahanan Kabur, 6 Pejabat Lapas Kelas IIA Palangka Raya Diperiksa
Regional
Selama 6 Bulan, KKB di Papua 101 Kali Berulah, Korban Meninggal 43 Orang
Selama 6 Bulan, KKB di Papua 101 Kali Berulah, Korban Meninggal 43 Orang
Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Netanyahu Bersumpah Israel Akan Kalahkan Hamas
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau