Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah 9 Anak di Solo Tersasar Naik BST, Malam-malam Pulang Diantar Mobil Patroli Polisi

Kompas.com - 15/10/2022, 22:31 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Khairina

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kebingungan dan tersasar saat naik bus  Batik Solo Trans (BST), sembilan anak di Kota Solo, Jawa Tengah diantar polisi.

Anak-anak itu berasal Kelurahan Karangasem, Kecamatan Laweyan, ditemukan kepolisian dalam keadaan kebingungan dan berjalan kaki ke Kepolisian Sektor (Polsek) Jebres.

Kepala Polsek (Kapolsek) Jebres, AKP Muhammad Fadlan mengatakan kejadian tersebut terjadi pada Jumat (14/10/2022), saat mereka akan menonton acara Kreatif Anak Sekolah Solo (Kreasso 2022) di Convention Hall Terminal Tirtonadi.

Baca juga: Tersesat Usai Pakai Google Maps, Mobil Ertiga Tersasar di Hutan Madiun, lalu Terperosok ke Parit

Awalnya, mereka memilih naik bus BST karena gratis. Namun, saat perjalanan mereka bingung dan tidak tahu arah jalan hingga tersasar ke Palur, Karanganyar.

Kemudian anak-anak itu meminta diturunkan di halte kawasan Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo.

Keadaan bingung, mereka sempat bertanya ke warga arah menuju Mapolsek Jebres.

Menempuh jarak sekitar 2,7 kilometer dengan berjalan kaki barulah mereka sampai di Polsek Jebres.

"Keadaan capek dan tidak membawa uang, anak-anak itu langsung kami berikan makanan kecil dan minuman," kata Kapolsek Jebres, Sabtu (15/10/2022).

Baca juga: 7 Pendaki Bawa Balita Tersesat di Gunung Soputan Sulut Berhasil Dievakuasi Tim SAR

Melihat kondisi anak yang kebingungan, Fadlan langsung mengerahkan sejumlah personel jaga untuk mengantarkan kesembilan anak itu.

"Diantar menggunakan mobil anggota untuk patroli keliling, sampai di Karangasem sekitar pukul 22.00 WIB," jelasnya.

Dengan adanya kejadian ini, Fadlan mengatakan hal tersebut sebagai tugas polisi sebagai  pengayom masyarakat.

"Polri harus mengedepankan tindakan humanis, termasuk kepada anak-anak. Apalagi, anak-anak tersebut dalam keadaan kebingungan," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Harga Telur di Ambon Rp 3.000 Per Butir, Warga: Hidup Semakin Susah...
Harga Telur di Ambon Rp 3.000 Per Butir, Warga: Hidup Semakin Susah...
Regional
Seorang Pria Dianiaya di Depan Asrama Koramil Jayapura hingga Tewas, Polisi Kantongi Identitas Pelaku
Seorang Pria Dianiaya di Depan Asrama Koramil Jayapura hingga Tewas, Polisi Kantongi Identitas Pelaku
Regional
Pejabat di Demak Diminta Izinkan Bawahannya yang Mau Antar Anak Hari Pertama Sekolah
Pejabat di Demak Diminta Izinkan Bawahannya yang Mau Antar Anak Hari Pertama Sekolah
Regional
Berpolemik dengan Wakilnya, Gubernur Babel Tegaskan Dirinya Atasan Tertinggi
Berpolemik dengan Wakilnya, Gubernur Babel Tegaskan Dirinya Atasan Tertinggi
Regional
30 Pelari Internasional Ramaikan Kebumen Geopark Trail Run 2025
30 Pelari Internasional Ramaikan Kebumen Geopark Trail Run 2025
Regional
Seorang Warga Sipil Tewas Ditembak di Puncak Jaya, Pelaku Diduga KKB
Seorang Warga Sipil Tewas Ditembak di Puncak Jaya, Pelaku Diduga KKB
Regional
8.523 Koperasi Desa Merah Putih di Jateng Diklaim 100 Persen Berbadan Hukum
8.523 Koperasi Desa Merah Putih di Jateng Diklaim 100 Persen Berbadan Hukum
Regional
Menteri LH dan Gubernur Riau Tinjau TNTN, Siapkan Solusi Terbaik untuk Restorasi Hutan
Menteri LH dan Gubernur Riau Tinjau TNTN, Siapkan Solusi Terbaik untuk Restorasi Hutan
Regional
Truk ODOL Tak Masuk Target Operasi Patuh 2025, Pemerintah Fokus Sosialisasi
Truk ODOL Tak Masuk Target Operasi Patuh 2025, Pemerintah Fokus Sosialisasi
Regional
Soal Beras Oplosan, Wamentan: 212 Merek Sedang Ditangani Bareskrim Polri
Soal Beras Oplosan, Wamentan: 212 Merek Sedang Ditangani Bareskrim Polri
Regional
Ahmad Luthfi Undang 8.523 Kepala Desa di Jateng Hadiri Peluncuran Koperasi Merah Putih di Klaten
Ahmad Luthfi Undang 8.523 Kepala Desa di Jateng Hadiri Peluncuran Koperasi Merah Putih di Klaten
Regional
ASN Demak Tak Wajib Apel, Orang Tua Diperbolehkan Antar Anak Sekolah pada Hari Pertama
ASN Demak Tak Wajib Apel, Orang Tua Diperbolehkan Antar Anak Sekolah pada Hari Pertama
Regional
Senin Depan, Presiden Prabowo Luncurkan Kopdes Merah Putih di Klaten
Senin Depan, Presiden Prabowo Luncurkan Kopdes Merah Putih di Klaten
Regional
Detik-detik IRT Pedagang Kopi di Lampung Lawan Begal yang Ambil Motornya
Detik-detik IRT Pedagang Kopi di Lampung Lawan Begal yang Ambil Motornya
Regional
Kuasa Hukum Keluarga Brigadir Nurhadi Keberatan Penerapan Pasal Pidana Penganiayaan
Kuasa Hukum Keluarga Brigadir Nurhadi Keberatan Penerapan Pasal Pidana Penganiayaan
Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau