Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pandemi Indonesia Kritis, 14 Cara Hindari Varian Covid-19 yang Sangat Menular

Kompas.com - 04/07/2021, 11:33 WIB
Ellyvon Pranita,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Angka kasus infeksi Covid-19 di Indonesia semakin meningkat dan dinyatakan kondisi ini sangat mengkhawatirkan karena berada di fase kritis.

Peningkatan jumlah infeksi kasus tersebut adalah akibat semakin banyaknya mutasi dan varian baru Covid-19.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengklasifikan varian Covid-19 sebagai Variant of concern (VOC) yaitu varian Alpha (UK), Beta (Afrika Selatan), Gamma (Brazil) dan Delta (India).

Sedangkan, yang termasuk dalam klasifikasi kedua yaitu Varian of interest (VOI) adalah Varian Epsilon, Iota (Amerika Serikat), Zeta (Brazil), Theta (Philipina), dan varian Kappa (India).

Bagaimana menghindari varian baru ini, terutama yang sangat menular?

Baca juga: Ahli Ungkap Cara Varian Delta Menular dengan Cepat

Awalnya varian Alpha merupakan yang terbanyak 86 persen dengan fatality rate 1,9 persen, dilanjutkan Delta 12,9 persen, lalu Beta 0,4 persen dengan fatality rate 1,4 persen. 

Walaupun fatality rate Delta menetap 0,1 persen dalam 28 hari, namun pada kasus traveler yang riwayat perjalanannya tidak terdeteksi ternyata lebih cepat menyebar yaitu sebesar 11,3 persen. Ini lebih tinggi dibandingkan Kappa dengan fatality rate 10,8 persen dan Alpha 8 persen. 

Dengan begitu, Dokter Spesialis Patologi Klinik Primaya Hospital Pasar Kemis, dr Wita Prominensa SpPK mengatakan, masyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap banyaknya varian baru Covid-19 ini.

Berikut ini adalah hal-hal yang harus dilakukan agar terhindar dari varian baru Covid-19 ini.

  1. Lindungi diri dengan menggunakan pelidung (masker, face shield, desinfeksi, dan lain sebagainya)
  2. Pastikan berhubungan dengan orang yang dikenal saja
  3. Menjaga jarak atau membatasi kontak termasuk menghindari kerumunan
  4. Pengaturan kerja (bisa dengan work from home) dan mengurangi pertemuan di ruangan tertutup atau melakukan pertemuan secara online
  5. Memperhatikan penggunaan masker yang benar menutupi hidung dan mulut
  6. Pemakaian dobel masker (yang bukan sejenis)
  7. Sering-sering mencuci tangan
  8. Lakukan vaksinasi
  9. Membangun imunitas tubuh dengan menerapkan pola hidup sehat dan bersih serta rutin olah raga minimal 30 menit setiap hari serta istirahat cukup
  10. Percepat langkah tracing bila terjadi riwayat kontak dengan yang terkonfirmasi positif Covid-19
  11. Perbanyak informasi terbaru dan tidak mudah percaya hoax
  12. Segera berobat bila terdapat keluhan
  13. Batasi akses keluar – masuk wilayah
  14. Meningkatkan kewaspadaan bagi yang rencana bepergian ke luar negeri.

Baca juga: Ahli Ungkap 3 Kriteria Varian Baru Virus Corona yang Harus Diwaspadai

Wita menjelaskan, sejak ditemukan varian baru dari virus SARS-CoV-2, pemberian vaksin yang aman dan efektif telah berhasil menekan gejala sebesar 17 persen.

Pada varian Alpha, dosis pertama pemberian vaksin efektif sebesar 50,2 persen dan dosis kedua 88,4 persen.

Sementara efektivitas untuk varian Delta, pemberian vaksin dosis pertama efektif 33,2 persen dan dosis kedua 80,8 persen. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
wow... ini baru artikel bermanfaat. andai saja semua langkah ini dituruti oleh publik, dipastikan kita bisa mengatasi pandemi ini.


Terkini Lainnya
Kisah Penemuan Kerabat T-Rex, Tersembunyi di Laci Museum Selama 50 Tahun
Kisah Penemuan Kerabat T-Rex, Tersembunyi di Laci Museum Selama 50 Tahun
Fenomena
Planet Baru Mirip Bumi Ditemukan Mengorbit Bintang Katai 
Planet Baru Mirip Bumi Ditemukan Mengorbit Bintang Katai 
Fenomena
Mengapa Evolusi Bisa Menjelaskan Ukuran Testis Manusia Tapi Tidak Dagu Kita yang Unik
Mengapa Evolusi Bisa Menjelaskan Ukuran Testis Manusia Tapi Tidak Dagu Kita yang Unik
Kita
Paus Pembunuh Berbagi Mangsa dengan Manusia: Tanda Kepedulian atau Rasa Ingin Tahu?
Paus Pembunuh Berbagi Mangsa dengan Manusia: Tanda Kepedulian atau Rasa Ingin Tahu?
Oh Begitu
Apakah Kucing Satu-Satunya Hewan yang Bisa Mengeluarkan Suara Mendengkur?
Apakah Kucing Satu-Satunya Hewan yang Bisa Mengeluarkan Suara Mendengkur?
Oh Begitu
Siapakah Pemburu Terhebat dan Terburuk di Dunia Hewan? 
Siapakah Pemburu Terhebat dan Terburuk di Dunia Hewan? 
Oh Begitu
Misteri Sepatu Raksasa Romawi Kuno, Siapakah Pemiliknya?
Misteri Sepatu Raksasa Romawi Kuno, Siapakah Pemiliknya?
Oh Begitu
Bagaimana Wujud Neanderthal dan Denisovan Jika Masih Hidup Hari Ini?
Bagaimana Wujud Neanderthal dan Denisovan Jika Masih Hidup Hari Ini?
Kita
NASA Temukan Objek Antar-Bintang yang Melintas Cepat di Tata Surya
NASA Temukan Objek Antar-Bintang yang Melintas Cepat di Tata Surya
Fenomena
Keindahan Planet Merkurius Terlihat Jelas di Langit Senja Juli Ini
Keindahan Planet Merkurius Terlihat Jelas di Langit Senja Juli Ini
Oh Begitu
Ditemukan, Planet Ekstrem yang Memicu Semburan Energi di Bintang Induknya
Ditemukan, Planet Ekstrem yang Memicu Semburan Energi di Bintang Induknya
Oh Begitu
Bisakah Serigala dan Rubah Kawin Silang? Ini Jawaban Ilmiahnya
Bisakah Serigala dan Rubah Kawin Silang? Ini Jawaban Ilmiahnya
Oh Begitu
Satelit “Zombie” NASA Kembali Hidup, Pancarkan Sinyal Radio Setelah 60 Tahun Mati Total
Satelit “Zombie” NASA Kembali Hidup, Pancarkan Sinyal Radio Setelah 60 Tahun Mati Total
Oh Begitu
Teleskop Webb Ungkap Rahasia Materi Gelap di Zona Tabrakan Kosmik
Teleskop Webb Ungkap Rahasia Materi Gelap di Zona Tabrakan Kosmik
Fenomena
Peneliti Temukan Saklar Kolesterol, Harapan Baru Cegah Penyakit Jantung, Diabetes, dan Kanker
Peneliti Temukan Saklar Kolesterol, Harapan Baru Cegah Penyakit Jantung, Diabetes, dan Kanker
Kita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Perancis Tuding China Rusak Penjualan Rafale, Terutama di Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau