KOMPAS.com - Program Belajar dari Rumah TVRI pada Jumat, 5 Juni 2020 membahas Senam Irama untuk siswa kelas 1-3 SD.
Dalam tayangan tersebut, terdapat tiga pertanyaan. Berikut soal pertama dan jawabannya:
Soal: Apakah kamu setuju dengan ide Nisa untuk menggunakan musik tradisional dalam kegiatan senam? Jelaskan alasanmu!
Baca juga: Tari Tradisional dan Daerah Asalnya, Jawaban Soal TVRI Kelas 1-3 SD 5 Juni
Jawaban:
Setuju dengan ide Nisa untuk menggunakan musik tradisional dalam membuat senam irama.
Dengan menggunakan musik tradisional, maka kita melestarikan kebudayaan Indonesia dan juga mengenalkan kebudayaan Indonesia yang beragam.
Selain itu kita bisa menanamkan nilai cinta tanah air dengan terus menggunakan musik tradisional.
Musik tradisional di Indonesia sangat beragam, sehingga tidak ada salahnya menggunakan musik tradisional dari daerah asalmu.
Baca juga: Mengapa Kelompok Bisa Tampil Baik? Jawaban Soal TVRI Kelas 1-3 SD 5 Juni
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.