Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keunggulan Letak Geostrategis Indonesia

Baca di App
Lihat Foto
KEMDIKBUD
Ilustrasi peta jalur pelayaran perdagangan dunia yang merupakan keuntungan letak geografis Indonesia.
Penulis: Ari Welianto
|
Editor: Ari Welianto

KOMPAS.com - Secara geografis letak negara Indonesia berada di antara dua benua (Asia dan Australia) dan dua samudera (Samudera Hindia dan Samudera Pasific).

Posisi itu memberikan keuntungan dan keunggulan bagi bangsa Indonesia.

Dengan letak yang strategis menyebabkan kebudayaan dan kehidupan bangsa Indonesia dipengaruhi kebudayaan asing.

Kondisi itu memperkaya kebudayaan bangsa Indonesia. Selain itu adanya keuntungan ekonomi dari posisi silang negara Indonesia.

Baca juga: Keunggulan Iklim di Indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Letak Geostrategis Indonesia

Dalam buku Diplomasi Indonesia dan Pembangunan Konektivitas Maritim (2018), Indonesia berada di daerah ekuator, antara benua Asia dan Australia, antara Samudera Hindia dan Pasific.

Sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, Indonesia tengah berupaya untuk memanfaatkan posisi geostrategisnya sebagai poros maritim dunia.

Letak geografis negara adalah satu unsur yang penting dari kekuatan negara di dunia internasional.

Namun, lokasi geografis negara tidak dapat berdiri sendiri sebagai unsur kekuatan negara tanpa ditunjang unsur kekuatan negara lainnya.

Kebijakan Indonesia tentang poros maritim dunia diikuti dengan pembangunan dan perbaikan pelabuhan-pelabuhan utama yang diupayakan berstandar internasional dan kebijakan tol laut.

Jaringan transportasi diperlukan untuk menghubungkan pusat-pusat perekonomian, baik berfungsi sebagai pusat produksi maupun distribusi.

Baca juga: Pengertian Posisi Silang Indonesia dan Pemikiran Soekarno

Potensi komoditas berupa sumber daya alam memerlukan sarana dan prasarana transportasi agar bisa diolah dan didistribusikan lebih lanjut ke berbagai negara.

Indonesia memiliki posisi sangat strategis di antara dua samudera yang merupakan rute pelayaran kapal-kapal internasional.

Keunggulan letak geostrategis Indonesia

Posisi silang Indonesia memberikan keunggulan dan keuntungan bagi Indonesia.

Dikutip situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), keunggulan letak geostrategis Indonesia berkaitan dengan letak Indonesia yang berada di antara dua benua dan dua samudera.

Lokasi Indonesia ibarat berada di persimpangan lalu lintas perjalanan internasional.

Di mana perdagangan bangsa-bangsa Asia dan Australia hingga bangsa lain diseluruh dunia akan selalu melewati wilayah Indonesia.

Baca juga: Mewujudkan Cita-cita Poros Maritim Dunia

Berikut keunggulan letak geostrategis Indonesia:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi