Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kombinasi Langkah Kaki dan Gerakan Ayunan Lengan

Baca di App
Lihat Foto
kemdikbud
Ilustrasi gerak berirama gerakan kombinasi langkah kaki dan ayunan lengan
|
Editor: Ari Welianto

KOMPAS.com - Gerak langkah kaki dan ayunan lengan merupakan kunci utama dalam melakukan gerak berirama atau senam irama, selain kekuatan dan kelenturan tubuh.

Jika dua gerakan ini dikombinasikan maka akan menghasilkan gerak berirama atau senam irama yang baik dan menampilkan keindahan.

Mengutip dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), ada tiga gerakan kombinasi langkah kaki dan ayunan lengan dalam gerak berirama.

Baca juga: Gerakan Ayunan Lengan dan Tangan dalam Gerak Berirama 

Berikut kombinasi gerakan langkah kaki dan ayunan lengan:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kombinasi gerak melangkah dengan memutar kedua tangan

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Sikap tubuh tegak dan arahkan pandangan fokus ke depan. Posisi kaki kanan dan kiri sejajar.
  2. Rentangkan kedua tangan lurus ke depan.
  3. Kaki kanan melangkah ke depan dan lengan kiri diayunkan ke belakang.
  4. Kaki kanan berada di depan kaki kiri dan posisi lengan kiri kembali lurus ke depan.
  5. Kaki kiri melangkah ke depan dan lengan kanan diayunkan ke belakang.
  6. Kaki kiri berada di depan kaki kanan dan posisi lengan kanan kembali diluruskan ke depan.

Kombinasi gerak melangkah maju dan mundur dengan ayunan kedua lengan

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Sikap tubuh tegak dan arahkan pandangan fokus ke depan. Posisi kaki kanan dan kiri sejajar.
  2. Rentangkan kedua tangan lurus ke depan.
  3. Kaki kiri mundur dua langkah yang disertai dengan gerakan mengayun kedua tangan ke belakang.
  4. Kaki kanan maju dua langkah yang disertai dengan gerakan mengayun kedua tangan ke depan.

Kombinasi gerak melangkah ke kiri dan ke kanan dengan ayunan kedua lengan

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Sikap tubuh tegak dan arahkan pandangan fokus ke depan. Posisi kaki kanan dan kiri sejajar.
  2. Rentangkan kedua tangan lurus ke depan.
  3. Kaki kiri melangkah ke samping kiri disertai dengan gerakan mengayun kedua tangan ke samping kanan,
  4. Kaki kanan melangkah ke samping kanan disertai dengan gerakan mengayun kedua tangan ke samping kiri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Kemdikbud
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi