Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerakan Nasionalisme India

Baca di App
Lihat Foto
britannica.com
Mahatma K. Gandhi dan Sarojini Naidu pada Salt March di India barat, Maret 1930.
Penulis: Gama Prabowo
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Gerakan nasionalisme di India berlansung pada 1857 hingga 1947. Titik awal perjuangan nasionalisme India terjadi pada Perang Kemerdekaan India tahun 1857-1859.

Perlawanan ini juga dikenal dengan The India Mutiny atau pemberontakan rakyat India. Peristiwa tersebut mampu mendorong gerakan perlawanan di berbagai daerah India. Pemberontakan rakyat India tersebut dilatarbelakangi oleh beberapa hal, yaitu:

  1. Penderitaan berkepanjangan atas kepemimpinan Inggris di India
  2. Keinginan untuk mengembalikan kejayaan kerajaan Mughal di India
  3. Adanya isu keagamaan

Pemberontakan rakyat India dapat diredakan oleh Inggris, namun berakhirnya pemberontakan tersebut mampu memunculkan gagasan nasionalisme bangsa India.

Baca juga: Perlawanan terhadap Kolonialisme Melalui Karya Sastra

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerakan Nasionalisme dan perlawanan

Pada tahun 1885, muncul organisasi gerakan nasional rakyat India yang bernama All Indian National Congress atau biasa disebut dengan Congress.

Congress terdiri dari perwakilan golongan Hindu, Buddha dan Islam di Hindia. Tokoh-tokoh Congress yang terkenal adalah Mahatma Gandhi, Jawaharlal Nehru, Mohammad Ali Jinnah dan Ali Liqut Khan.

Dalam buku Dinamika Sejarah Asia Selatan (2012) karya Suwarno, Congress mengandalkan strategi diplomasi dalam melakukan perlawanan terhadap pemerintah kolonial Inggris. Namun saat usulan-usulan mendapat penolakan dari Inggris, organisasi ini berbalik arah menjadi organisasi yang radikal.

Perlawanan rakyat India memiliki keunikan dibandingkan dengan gerakan nasionalisme negara lain. Mahatma Gandhi melakukan perlawanan dengan empat dasar perjuangan yaitu:

Baca juga: Perlawanan terhadap Kolonialisme Melalui Karya Sastra

 

Melalui dasar perjuangan tersebut Gandhi mampu membuat pemerintah kolonial Inggris kewalahan. Hal tersebut karena ajaran Gandhi mampu mematikan sistem ekonomi Inggris di India.

Kemerdekaan India

Dalam buku Sejarah Negara-Negara di Kawasan Asia Selatan (2015) karya Nurzengky Ibrahim, India mendapatkan kemerdekaan dari Inggris pada 15 Agustus 1947.

Meskipun India telah merdeka pada tanggal tersebut, namun konstitusi India baru terbentuk pada tanggal 26 Januari 1950.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi