Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal UAS Kimia: Faktor-Faktor yang Memengaruhi Laju Reaksi

Baca di App
Lihat Foto
PIXABAY/Myriams-Fotos
Ilustrasi api. Kayu yang terbakar adalah contoh laju reaksi. Panas dan oksigen yang bertemu kayu berubah menjadi karbon dioksida, uap, dan abu.
|
Editor: Rigel Raimarda

KOMPAS.com - Dalam pelajaran kimia kelas 11, laju reaksi merupakan materi yang relatif sukar. Agar dapat menguasainya berikut tiga buah soal latihan UAS faktor-faktor yang memengaruhi laju reaksi:

Soal UAS faktor-faktor yang memengaruhi laju reaksi:

1. Jelaskan mengapa kenaikan suhu dapat mempercepat laju suatu reaksi!

Jawaban:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Kurva kenaikan suhu terhadap energi kinetik molekul

Dilansir dari Sciencing saat suhu dinaikkan, akan meningkatkan energi kinetic rata-rata molekul dari reaktan (zat-zat pereaksi).

Meningkatnya energi kinetic menyebabkan meningkatnya frekuensi tabrakan antar molekul-molekul reaktan sehingga lebih cepat mencapai energi aktivasi maksimum untuk bereaksi.

Baca juga: Laju Reaksi: Pengertian, Fungsi, dan Jenis Katalis

Dengan kata lain, kenaikan suhu mempercepat reaksi untuk terjadi atau mempercepat laju reaksi. Dilansir dari Chemguide, sekitar kenaikan 10 derajat celcius pada reaktan gas, akan meningkatkan 1,7% laju reaksi tersebut.

2. Jelaskan bagaimana cara untuk mempercepat laju suatu reaksi!

Jawaban:

Menambah konsentrasi reaktan sama dengan menambah molekul-molekul reaktan. Penambahan molekul menyebabkan semakin seringnya terjadi tumbuhan antar molekul sehingga energi reaksi akan lebih cepat terjadi.

 

  • Memperbesar luas permukaan

Luas permukaan yang bersentuhan sangatlah mempercepat laju reaksi. Gula halus akan lebih cepat larut dibandingkan dengan gula pasir karena luas permukaan yang bersentuhan dengan air lebih luas pada gula halus dibandingkan pada gula pasir.

  • Menaikkan suhu

Meningkatkan suhu berarti menambah energi kinetic molekul-molekul reaktan untuk lebih cepat dalam mencapai energi aktivasi minimum reaksi. Penambahan suhu menyebabkan reaksi terjadi lebih cepat, sehingga laju reaksinya bertambah.

Baca juga: Laju Reaksi: Peran Katalis dalam Berbagai Bidang

  • Menggunakan katalis

Menambah sama dengan menurunkan energi aktivasi reaksi minimum, dimana reaktan akan bereaksi pada energi yang jauh lebih sedikit. Penambahan katalis adalah cara paling cepat dan terbaik untuk mempercepat laju reaksi.

Hal ini dikarenakan penggunaan katalis sama sekali tidak memberikan efek buruk pada reaksi, hanya memberikan efek mempercepat yang menguntungkan.

3. Suatu reaksi kimia membutuhkan waktu 40 detik untuk bereaksi pada suhu 20 derajat celcius. Diketahui bahwa setiap kenaikan 10 derajat, menyebabkan laju reaksinya lebih cepat dua kali lipa dari semula. Tentukan berapakah waktu yang diperlukan untuk bereaksi pada suhu 40 derajat celcius!

Jawaban:

Hitunglah selisih waktu reaksi normal dan saat suhu dinaikkan:

Δt = 40 – 20 = 20 derajat celcius

Kenaikan laju reaksi = Δt : 10 = 2 kali lipat

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Perhitungan waktu yang dibutuhkan untuk bereaksi setalah kenaikan suhu

Baca juga: Persamaan Laju Reaksi

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi