Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menanyakan Asal Seseorang dalam Bahasa Inggris

Baca di App
Lihat Foto
djiledesign
Ilustrasi wanita dan lelaki berkenalan
|
Editor: Nibras Nada Nailufar

KOMPAS.com – Menanyakan asal seseorang terkadang dilakukan saat berkenalan. Bagaimana menanyakannya dalam bahasa Inggris?

Menanyakan asal seseorang berarti menanyakan rumahnya di mana, tumbuh besar di mana, sekolahnya di mana, dan lain-lain.

Hal tersebut ditanyakan ketika kita berkenalan dengan seseorang agar lebih akrab. Dalam bahasa Indonesia, kalimat yang digunakan ketika menanyakan asal adalah “dari mana?”, “asalnya mana?”, atau “sekolah di mana?”.

Meski pertanyaan tentang asal seseorang terdengar biasa, terkadang pertanyaan ini bisa menjadi topik yang sensitif bagi beberapa orang. Jadi, kita perlu mempertimbangkan terlebih dahulu jika bertanya pada orang yang baru saja kita kenal.

Baca juga: Cara Mengatakan Salam Kenal dalam Bahasa Inggris

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melansir FluentU English, kita bisa menggunakan kalimat seperti:

Selain itu, kita mungkin bisa menggunakan pertanyaan lain seperti:

Berikut beberapa contohnya dalam dialog:

Agni: Hello, I’m Agni. This is our first day as a classmate. I hope we can be good friends.
Tia: Yes, I hope so. I’m Tia. I’m from Solo. Where are you from?
Agni: I’m from Malang.
Tia: Okay, nice to meet you.
Agni: Nice to meet you, too.

Terjemahan

Agni: Halo, aku Agni. Ini hari pertama kita sebagai teman sekelas. Aku harap kita bisa menjadi teman baik.
Tia: Ya, aku harap begitu. Aku Tia. Aku dari Solo. Kamu dari mana?
Agni: Aku dari Malang.
Tia: Oke, senang bertemu denganmu.
Agni: Senang bertemu denganmu juga.

Heri: Hi, Pandu. I have some jadah for you. My mom made it by herself. I just got back from home today.
Pandu: Really? Thank you so much. By the way, where did you grow up?
Heri: I grew up in Jogja. I came here for college.
Pandu: I see. Thanks, I will enjoy this snack.
Heri: No problem.

Terjemahan

Heri: Hai, Pandu. Aku punya jadah untukmu. Ibuku membuatnya sendiri. Aku baru saja kembali dari rumah hari ini.
Pandu: Benarkah? terima kasih banyak. Ngomong-ngomong, kamu besar di mana?
Heri: Aku besar di Jogja. Aku ke sini untuk kuliah saja.
Pandu: Oh, begitu. Terima kasih, aku akan menikmati camilan ini.
Heri: Tidak masalah.

Baca juga: Introduction: Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris

Ami: Good afternoon, Mrs. Wati. I want to buy these ice cream.
Mrs. Wati: Alright. You just got back from school?
Ami: Yes.
Mrs. Wati: Where do you go to school?
Ami: Suka Cita Junior High School.
Mrs. Wati: Oh, I see. It’s not far from here. Okay, here are your ice cream. The total is twenty thousand rupiah.
Ami: Here it is. Thank you, Mrs. Wati.

Terjemahan

Ami: Selamat siang, Bu Wati. Saya mau beli es krim ini.
Mrs. Wati: Baiklah. Kamu baru saja kembali dari sekolah?
Ami: Iya.
Mrs. Wati: Di mana kamu bersekolah?
Ami: SMP Suka Cita.
Mrs. Wati: Oh, begitu. Tidak jauh dari sini. Oke, ini dia es krimmu. Totalnya dua puluh ribu rupiah.
Ami: Ini uangnya. Terima kasih, Bu Wati.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: FluentU
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi