Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Definisi dan Struktur Protein Kuartener

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/RIGEL RAIMARDA
Sebuah membran sel memperlihatkan sekumpulan protein yang memberikan lapisan lapisan dengan protein integral dan poriferal padanya.
|
Editor: Rigel Raimarda

KOMPAS.com - Protein adalah salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh manusia dalam jumlah besar. Struktur protein terdiri dari rantai panjang susunan asam amino yang berbeda-beda.

Namun tahukah kamu bahwa protein memiliki berbagai macam struktur dari yang paling sederhana hingga yang paling kompleks.

Untuk mengetahui apa saja struktur molekul protein dan contoh proteinnya, marilah kita simak penjelasan di bawah ini!

Soal dan Pembahasan

Apa yang disebut sebagai struktur kuartener protein? Apakah semua protein memiliki struktur ini?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawaban:

Struktur kuartener adalah struktur paling kompleks pada prtein, dan tidak semua protein memiliki struktur kuartener.

Baca juga: Pengertian Protein Intergral dan Periferal

Untuk mengetahui tentang jenis-jenis struktur protein, mari kita pelajari empat jenis protein berdasarkan strukturnya yaitu protein primer, protein sekunder, protein tersier, dan protein kuartener.

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Struktur primer protein

Struktur primer adalah struktur paling dasar pada protein dimana strukturnya terdiri atas asam amino yang saling berikatan membentuk rantai panjang polipeptida.

Protein struktur primer berbentuk satu rantai panjang polipeptida seperti pada gambar diatas. Contoh protein dengan struktur primer adalah hormon insulin.

Dilansir dari Lumen Learning, rantai panjang polipeptida bersifat fleksibel sehingga terkadang asam amino saling berdekatan dan berikatan membentuk lipatan pada rantai polipeptida.

 

Baca juga: Ilmuwan Temukan Cara Mematikan Protein Perusak dari Virus Corona

Inilah yang disebut struktur sekunder, jika lipatan yang terjadi adalah melingkar seperti pegas maka disebut dengan alfa heliks dan jika lipatan yang biasa maka disebut lembaran lipit beta (beta-sheets).

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Struktur sekunder protein
KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Struktur sekunder protein
Contoh protein sekunder alfa-heliks adalah protein pembentuk rambut, kuku, dan mioglobin atau otot pada hewan perenang seperti anjing laut, paus, dan lumba-lumba.

Contoh protein sekunder beta-sheets adalah fibroin atau sutra yang diproduksi oleh serangga seperti ngengat sutra, ngengat antheraea, dan ngengat gonometa.

  • Protein Struktur Tersier

Dilansir Encyclopaedia Britannica, struktur tersier terjadi akibat interaksi rantai samping (R) bermuatan posotof dan negate yang saling menarik dan menolak.

Baca juga: Soal UAS Biologi: Fungsi Protein

Rantai samping asam amino juga berikatan dengan gugus sulhidril (-SH) membentuk jembatan sulfide atau disulfide linkage.

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Struktur tersier protein

Gambar diatas menjelaskan bahwa dalam protein tersier terjadi begitu banyak ikatan pada rantai polipeptidanya.

Seperti ikatan ionik (ionic bond), ikatan hidrogen (hydrogen bond), jembatan disulfida (disulfide linkage) dan interaksi antara asam amino hidrofobik (hydrophobic interactions).

Contoh dari protein tersier adalah protein globular yang merupakan pembentuk enzim dalam tubuh makhluk hidup.

 

  • Protein Struktur Kuartener

Protein struktur kuartener adalah protein yang paling kompleks karena terbentuk atas lebih dari satu rantai polipeptida yang dihubungkan oleh ikatan hidrogen dan interaksi asam amino hidrofobiknya.

Baca juga: 5 Bahaya Terlalu Banyak Konsumsi Protein

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Struktur kuartener protein hemoglobin

Dilansir dari Encyclopaedia Britannica, hemoglobin adalah contoh dari protein kuartener karena terdiri atas 2 rantai alfa-heliksdan 2 rantai beta-sheets yang terkait sangat erat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi