Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara-Cara Menjaga Alam

Baca di App
Lihat Foto
freepik.com/pch.vector
Ilustrasi cara menjaga alam
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Kondisi Bumi semakin hari, semakin mengkhawatirkan. Mulai dari mencairnya es di Kutub, spesies terancam punah, hutan gundul, bencana alam, dan lainnya.

Sebagai manusia yang bertanggung jawab akan kelestarian alam, sudah sepatutnya menjaga alam lebih baik dari hari ke hari.

Menyadari bahwa peran manusia sangat penting untuk keberlangsungan alam sekitar. Berikut cara-cara menjaga alam:

Dilansir dari situs resmi World Wide Fund for Nature (WWF), produksi makanan adalah pendorong utama kepunahan satwa liar.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang kita konsumsi, menyumbang sekitar seperempat emisi gas rumah kaca dan bertanggung jawab atas hampir 60 persen hilangnya keanekaragaman hayati global.

Baca juga: Pentingnya Melestarikan Hewan dan Tumbuhan

Peternakan hewan untuk produksi daging dan susu membutuhkan ruang, serta air dan pakan dalam skala besar.

Salah satu penyebab hilangnya hutan adalah perluasan lahan pertanian untuk produksi pakan ternak.

Masyarakat dituntut untuk beralih dari pola makan yang didominasi daging, ke pola makan nabati yang tidak memberikan dampak besar pada alam.

Studi mengatakan bahwa mengonsumsi daging dan lebih banyak menghasilkan karbon dioksida, dibandingkan tanaman, seperti sayuran, biji-bijian, dankacang-kacangan.

Setiap produk yang dibeli selalu menggunakan kemasan yang akan berakhir di pembuangan sampak. Dampak pencemaran plastik di lautan, tentu memengaruhi kehidupan laut.

Baca juga: Usaha Masyarakat Untuk Menjaga dan Memelihara Sumber Daya Alam

Melakukan daur ulang untuk sampah-sampah daur ulang, agar jumlah sampah dapat berkurang. Mendaur ulang sampah menjadi produk yang kreatif tentu akan lebih berharga dan bermanfaat.

Misalnya, pot bunga, tempat lilin, media tanam, tas belanja, dan masih banyak lainnya.

Dengan banyaknya pohon yang ditanam, maka akan mencegah terjadinya abrasi yang menyebabkan longsor. Selain itu juga menghambat air yang meluap ke daratan. Dengan menanam pohon, maka bencana alam akan berkurang.

Bepergian dengan tidak menggunakan kendaraan pribadi menjadi bentuk yang paling efisien untuk mengurangi dampak lingkungan akibat polusi.

Jika memang memungkinkan untuk ditempuh dengan berjalan kaki atau bersepeda itu akan lebih baik.

Transportasi menjadi salah satu sektor paling berpolusi di beberapa kota besar. Sehingga disarankan untuk tidak berlibur ke tempat jauh atau mengurangi penggunaan kendaraan pribadi.

Baca juga: Bagaimana Masyarakat Memanfaatkan Sumber Daya Alam?

  • Beli produk ramah lingkungan

Semua orang bisa lebih sadar untuk selalu memperhatikan yang dibeli dan dari mana. Jika memang tidak diperlukan sebaiknya tidak membeli barang-barang tersebut.

Dengan mengontrol untuk tidak belanja, maka akan berkurang juga limbah produksinya.

Gunakan daya beli untuk mendukung produk ramah lingkungan yang tidak terlalu merusak lingkungan, karena produsen tersebut pasti memproduksi dengan cara yang berkelanjutan.

  • Cabut kabel elektronik dan matikan lampu yang tidak digunakan

Dilansir dari National Geographic, mencabut kabel elektronik yang selesai digunakan akan mengurangi energi yang terpakai sia-sia. Karena meski tak digunakan, kabel elektronik yang masih terpasang tetap menyedot energi.

Dengan mematikan lampu yang tidak dipakai, akan memberikan dampak hemat energi.

Baca juga: Interaksi yang Terjadi dalam Lingkungan Alam

  • Bergabung dengan komunitas

Untuk turut menjaga alam, kita bisa bergabung dengan komunitas peduli lingkungan dan berkolaborasi dengan banyak orang untu menjaga bumi.

Di dalam komunitas akan ada banyak gagasan-gagasan baru untuk menjaga keberlangsungan hidup Bumi dam makhluk di dalamnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi