Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Keragaman Karakteristik di Sekolah

Baca di App
Lihat Foto
KELAS INSPIRASI JAKARTA
Dokumentasi suasana Kelas Inspirasi Jakarta.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Indonesia sangat dikenal dengan keberagaman suku, budaya dan agamanya. Keberagaman ini membuat setiap individu memiliki keunikannya masing-masing, karena karakteristik yang dimilikinya.

Asal muasal kata keberagaman ialah dari kata ragam, yang artinya bermacam-macam. Sedangkan karakteristik merupakan ciri khas yang melekat pada individu ataupun hal lainnya.

Dalam masyarakat Indonesia, dengan mudah bisa ditemui adanya keragaman karakteristik. Contohnya keragaman agama, pekerjaan, ekonomi, pendidikan, dan lain sebagainya.

Keragaman karakteristik ini tidak hanya terjadi dalam masyarakat Indonesia saja. Namun, juga terjadi dalam lingkungan sekolah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis keragaman di sekolah

Mengutip dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), ada dua jenis keragaman karakteristik yang bisa ditemui di lingkungan sekolah, yakni:

Keragaman suku bangsa terjadi di lingkungan sekolah. Menurut para ahli, diperkirakan ada lebih dari 300 suku bangsa di Indonesia. Contohnya suku Betawi, suku Asmat, suku Marotai, suku Ambon, suku Bali, dan lain sebagainya.

Baca juga: Keragaman Budaya: Sifat dan Manfaatnya

Adanya keragaman suku bangsa ini berpengaruh pada keberagaman budaya, bahasa daerah, pakaian adat, dan lain sebagainya. Berbagai keragaman ini menyebabkan tiap individu memiliki keunikan dan karakteristiknya masing-masing.

Ada enam agama di Indonesia yang diakui, yakni Islam, Buddha, Kong Hu Cu, Katolik, Hindu serta Kristen Protestan. Keberagaman agama ini tidak hanya terjadi di lingkungan masyarakat, namun juga di lingkungan sekolah.

Dari keenam agama tersebut, semuanya memiliki hari raya, kitab suci, serta tata cara peribadatannya masing-masing. Adanya keragaman agama ini akan menimbulkan sikap bertoleransi dan saling menghormati.

Manfaat keragaman karakteristik di sekolah

Keragaman yang ada di sekolah membuat setiap individu memiliki karakteristik dan keunikannya masing-masing. Hal ini sering disebut sebagai keragaman karakteristik.

Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari keragaman karakteristik di sekolah, yakni:

Keragaman suku bangsa, agama dan budaya dapat menumbuhkan sikap bertoleransi antar-teman. Harapannya sikap toleransi ini bisa terus dijalankan dan akhirnya tumbuh sikap saling menghormati dan menghargai antar-teman.

Contohnya dengan tidak mengganggu teman yang sedang beribadah, tidak menjelek-jelekkan budaya atau bahasa daerah milik teman, dan lain sebagainya.

Baca juga: Keragaman Etnik dan Budaya Indonesia

Keragaman karakteristik di sekolah juga berarti menghargai perbedaan. Dalam hal ini, perbedaan bukan hanya dari sisi budaya, agama dan suku saja. Namun, perbedaan sikap dan watak teman.

Contohnya mengajak teman yang memiliki sikap pemalu untuk bermain bersama, meminta maaf jika berbuat salah, mengucapkan terima kasih setelah diberikan pertolongan, dan lain sebagainya.

Manfaat lain dari keragaman karakteristik di sekolah ialah bisa mempelajari budaya lain. Antar-teman bisa saling mempelajari budaya, bahasa, pakaian adat, rumah, adat dan lain sebagainya.

Contohnya mempelajari bahasa daerah, mencari tahu pakaian adat dan rumah adatnya, menanyakan tentang tradisi, dan lain sebagainya.

Bersosialisasi memang akan terus dijalani sewaktu di sekolah. Namun, ketika tiap individu dengan berbagai karakteristiknya saling berinteraksi, hal ini dapat meningkatkan kemampuan bersosialisasi.

Contohnya teman yang awalnya memiliki sikap pemalu menjadi lebih percaya diri ketika sering bersosialisasi, lebih percaya diri dengan bakat dan keunikan yang dimiliki, dan lain sebagainya.

Baca juga: Wujud Keragaman Masyarakat Kultural Indonesia

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi