Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Teks Laporan Observasi disebut Teks Klasifikasi?

Baca di App
Lihat Foto
freepik.com/pch.vector
Ilustrasi teks hasil observasi disebut juga teks klasifikasi
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Teks laporan hasil observasi memuat hasil pengamatan terhadap obyek atau subyek. Umumnya, teks ini berisikan penjelasan tentang ciri atau sifat umum dari hal yang diamati.

Contoh obyek atau subyek yang sering diamati ialah perilaku atau kehidupan manusia, hewan, tumbuhan, fenomena atau peristiwa yang terjadi di lingkungan sekitar, dan lain sebagainya.

Ciri dan tujuan dari teks laporan hasil observasi

Menurut Taufiqur Rahman dalam buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018), teks laporan hasil observasi memiliki delapan ciri, yaitu:

  1. Hasil pengamatannya bersifat up to date atau yang bersifat kekinian.
  2. Obyek dan hasil pengamatannya ersifat universal atau umum.
  3. Bahasa yang digunakan ialah Bahasa Indonesia dengan penulisan yang benar.
  4. Obyek amatan bersifat tunggal atau hanya satu.
  5. Dalam laporannya tidak ada penutup atau kesimpulan dari penulis.
  6. Laporannya harus berisikan fakta atau data yang sesuai.
  7. Teks hasil laporan observasi bersifat obyektif sesuai dengan hasil pengamatan.
  8. Penyajiannya dilakukan dengan menarik.

Baca juga: Contoh Teks Laporan Hasil Observasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teks laporan hasil observasi dilakukan dengan mengamati obyek, lalu menuliskannya dalam laporan pengamatan tersebut sesuai dengan struktur yang ditentukan.

Teks ini biasanya disusun dengan beberapa tujuan, di antaranya:

  1. Untuk mengatasi suatu permasalahan yang terjadi.
  2. Untuk mengambil keputusan secara lebih bijak dan tepat.
  3. Untuk mengawasi serta mengetahui kemajuan dari perkembangan sebuah masalah.
  4. Untuk menemukan teknik pemecahan masalah yang efektif.

Teks laporan hasil observasi disebut juga teks klasifikasi

Teks laporan hasil observasi memuat hasil pengamatan obyek sesuai fakta, sehingga teks ini juga disebut sebagai teks klasifikasi. Mengapa bisa?

Alasannya karena teks laporan hasil observasi memuat klasifikasi tentang jenis obyek tertentu sesuai dengan kriteria tertentu. Sehingga hasil observasi bisa bersifat lebih spesifik karena diklasifikasikan dalam jenis dan kriteria tertentu.

Teks laporan hasil observasi dan teks klasifikasi memiliki tingkat kedalaman pembahasan yang sama, karena obyek dan pembahasannya harus spesifik.

Baca juga: Contoh Teks Laporan Kegiatan

Contohnya pengamatan tentang ikan hiu. Dalam hal ini, ikan hiu merupakan obyek yang bersifat umum karena jenis ikan hiu yang banyak.

Lalu, agar lebih spesifik harus diklasifikasikan lagi ke jenis ikan hiu yang ingin diamati. Contohnya ikan hiu harimau.

Ikan hiu harimau merupakan salah satu anggota genus Galeocerdo. Hiu ini dengan mudah ditemui di samudra tropis yang beriklim hangat. Hiu ini tergolong dalam hiu terbesar di dunia, karena bisa memiliki panjang 3 hingga 4,2 meter dengan bobot lebih dari 600 kilogram.

Contoh di atas merupakan contoh teks klasifikasi. Jenis obyek amatannya ialah ikan hiu dan kriterianya ialah ikan hiu terbesar di dunia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi