Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

King Tompang, Baju Tradisional Kalimantan Barat

Baca di App
Lihat Foto
Youtube/ Majalah Bobo
[Tangkapan Layar] King Tompang, Baju Tradisional Kalimantan Barat
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Kalimantan Barat dikenal dengan kekayaan adat istiadat dan budaya. Salah satunya bisa ditunjukkan lewat baju tradisional khas Kalimantan Barat, yakni King Tompang.

Setiap daerah di Indonesia memiliki baju tradisional atau pakaian adatnya masing-masing. Umumnya pakaian ini dikenakan saat upacara adat, upacara resmi, acara kebudayaan dan lain sebagainya.

Mengutip dari buku Mengenal Rumah Adat, Pakaian Adat, Tarian Adat dan Senjata Tradisional (2009) karya Tim Penulis, setiap pakaian adat di Indonesia mencerminkan unsur untuk mewakili suatu daerah.

Pakaian adat memiliki model, warna, hiasan dan motif yang berbeda-beda di setiap daerahnya. Perbedaan ini bisa muncul karena adanya percampuran budaya asli suatu daerah dengan kebudayaan pendatang, misalnya Arab, Cina atau lainnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

King Tompang

Menurut Hamid Darmadi dalam jurnal Dayak Asal-Usul dan Penyebarannya di Bumi Borneo (2016), majunya peradaban dan adanya pengaruh dari kebudayaan pendatang di masyarakat Dayak menjadi salah satu penyebab keberagaman pakaian adat di Kalimantan Barat.

Baca juga: Daftar Pakaian Adat di Indonesia

Ada berbagai macam pakaian tradisional Kalimantan Barat, seperti Bulang Buri, King Buri, Indulu Manik, Buang Kuureng, dan lain sebagainya.

Salah satu contoh pakaian tradisional Kalimantan Barat yang cukup dikenal dan sering dikenakan masyarakat Dayak ialah King Tompang. Ciri utama pakaian tradisional ini terletak pada warna dasarnya yang didominasi hitam, merah dan juga biru.

Melansir dari jurnal Dayak and Their Daily Life (2017) karya Hamid Darmadi, King Tompang mulai dikenal semenjak adanya interaksi antara masyarakat Dayak dengan Melayu. Pakaian tradisional ini terbuat dari kain dan warnanya polos, yakni hitam, merah ataupun biru.

Dibandingkan pakaian adat Kalimantan Barat lainnya, King Tompang memiliki model dan motif yang lebih sederhana. Walau terlihat sederhana, pakaian ini sering dipadukan dengan berbagai hiasan yang indah, seperti benang dan pita warna-warni atau lainnya.

Kombinasi hiasan yang warna-warni pada King Tompang semakin membuat pakaian tradisional ini terlihat unik, menarik dan indah saat dikenakan. 

Baca juga: King Baba dan King Bibinge, Pakaian Adat Kalimantan Barat

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi