Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tipe Data dalam Microsoft Excel

Baca di App
Lihat Foto
iStockphoto/scyther5
Ilustrasi ahli IT
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Microsoft Excel merupakan salah satu program aplikasi buatan Microsoft Corporation. Aplikasi ini dibuat untuk mempermudah pengolahan angka.

Dalam menggunakan microsoft excel, dibutuhkan penguasaan teknik yang baik, karena aplikasi ini membutuhkan rumus untuk menjalankan beberapa fungsinya.

Sebelum menggunakan aplikasi ini, pengguna harus mengetahui beberapa jenis tipe data dalam microsoft excel.

Menurut I Wayan Nuarsa dalam Jalan Pintas Menguasai Microsoft Excel XP (2003), sebelum memasukkan data ke Microsoft Excel, pengguna harus memastikan jika datanya sudah valid dan bisa dikenali oleh aplikasi ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Jaringan Komputer: Pengertian dan Manfaatnya

Secara garis besar, Microsoft Excel punya empat tipe data, yaitu:

Tipe data ini sering juga disebut string. Data label tidak bisa dikalkukasi atau dihitung. Karena berbentuk huruf, simbol dan angka yang tidak bisa dihitung, seperti nomor telepon. Biasanya format data label berada di rata kiri pada suatu sel.

Dalam buku Mengupas Tuntas Microsoft Office Excel 2007 (2007), ketika data label diketik di sel Microsoft Excel, data tersebut juga akan tampil di formula bar atau baris rumus. Untuk menghapus data yang salah, bisa langsung diedit melalui formula bar ataupun selnya.

Tipe data ini berisikan angka yang mana bisa diolah atau dihitung. Berbeda dengan data label, format data numerik terletak di sebelah kanan. Data angka ini dibagi menjadi dua, yakni bilangan bulat dan bilangan desimal.

Data numerik terdiri atas angka 0 hingga 9. Selain angka, tipe data ini juga bisa memuat simbol khusus dengan fungsi tertentu. Contohnya (,) atau koma, (+) atau positif, (-) atau negatif, (%) atau persentase, dan lain sebagainya.

Baca juga: Sistem Operasi Komputer: Pengertian, Fungsi, Jenis, Cara Kerja, dan Contohnya

Tipe data ini biasanya digunakan untuk nilai mata uang. Sering juga disebut dengan integer atau float.

Agar bisa mengolah data angka, diperlukan rumus atau formula. Rumus ini digunakan untuk menghitung suatu nilai pada sel tertentu.

Contohnya perkalian, pembagian, dan lain sebagainya. Dalam memasukkan data rumus, selain diperlukan angka, juga dibutuhkan simbol khusus dan formula tertentu.

Contoh formula yang sering digunakan ialah sum, average, max, count, dan lain sebagainya. Seluruh formula tersebut memiliki cara input-nya masing-masing dan harus mengingat rumusnya. Karena berbeda formula, berbeda pula rumusnya.

Penulisan tanggal dan waktu di microsoft excel umumnya mengacu pada format (mm/dd/yy atau month, date and year).

Jika aplikasi ini mengenali jika data yang dimasukkan adalah data tanggal dan waktu, maka formatnya akan berada di sebelah kanan. Sebaliknya, jika datanya tidak dikenali, maka formatnya akan berada di sebelah kiri.

 Baca juga: Hal-hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penggunaan Komputer

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi