Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis-Jenis Jaringan Komputer

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Gischa Prameswari
Ilustrasi jenis jaringan komputer
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com – Komputer merupakan suatu perangkat elektronik yang dibuat untuk membantu kerja manusia. Komputer dapat melakukan berbagai pekerjaan seperti menghitung, menyimpan data, membuat dokumen, juga pembuatan aplikasi yang sangat kompleks.

Agar komputer dapat terhubung dengan komputer lainnya, dibutuhkan jaringan komputer. Dilansir dari Encyclopedia Britannica, jaringan komputer adalah dua atau lebih komputer yang terhubung satu sama lain untuk tujuan komunikasi data secara elektronik.

Dengan adanya jaringan komputer, manusia bisa mengakses data dari satu komputer ke komputer lainnya sehingga memungkinkan beredarnya informasi. Berikut adalah jenis-jenis jaringan yang bisa digunakan oleh komputer:

Louis E. Frenzel Jr. dalam buku berjudul Electronics Explained (2018) Personal Area Network (PAN) terbentuk ketika dua komputer atau lebih ataupun ponsel saling terhubung satu sama lain secara nirkabel dalam jarak pendek, biasanya kurang dari 30 kaki.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh PAN adalah ketika menghubungkan komputer dengan perangkat lain, misalnya laptop, printer, usb, tablet, dan juga ponsel.

Baca juga: Jenis-Jenis Perangkat Penyimpanan di Sistem Komputer

Local Area Network (LAN) adalah jaringan komputer yang menghubungkan beberapa komputer secara fisik dalam satu lokasi yang sama.

LAN menghubungkan komputer menggunakan kabel, menciptakan jaringan komputer dengan area terbatas. Biasanya LAN digunakan di kantor maupun sekolah untuk memudahkan pertukaran data.

LAN juga dapat diartikan sebagai jaringan komputer yang cakupannya paling kecil dan bisa digunakan oleh perusahaan atau lembaga tertentu. 

Wide Area Network (WAN) adalah jaringan komputer yang menghubungkan beberapa LAN sehingga memberikan cakupan area geografis yang sangat luas (wide). Contoh jaringan WAN yang sering digunakan adalah internet.

Disadur dari Techopedia, Wireless Local Area Network (WLAN) adalah jaringan dengan metode distribusi nirkabel untuk dua perangkat atau lebih.

Artinya WLAN menghubungkan beberapa komputer tana menggunakan koneksi fisik seperti kabel, melainkan melalui sinyal. Contoh WLAN yang paling sering digunakan adalah Wi-Fi.

Campus Area Network (CAN) adalah jaringan internet yang lebih besar dari LAN, namun lebih kecil dari WAN. Jika LAN menghubungkan beberapa komputer dalam gedung yang sama, maka CAN menggabungkan beberapa komputer dalam gedung yang berbeda.

Namun jaringan CAN masih terbatas dalam suatu area, tidak seperti WAN yang sangat luas. Contoh CAN adalah jaringan komputer dari suatu kampus yang memiliki banyak gedung di dalamnya.

Baca juga: Langkah-Langkah Sebelum Menginstal Komputer

Metropolitan Area Network (MAN) adalah jaringan komputer yang lebih luas dari LAN. Disebut metropolitan, karena jaringan tersebut biasanya menghubungkan perangkat dalam suatu kota.

Dilansir dari GeeksforGeeks, Storage Area Network (SAN) adalah jaringan komputer yang berkecepatan tinggi dan menghubungkan sekelompok perangkat penyimpanan ke beberapa server tanpa bergantung pada LAN atau WAN. Contoh SAN adalah drive yang terpasang ke server.

Melansir dari Microsoft, System Area Network (SAN) adalah kinerja tinggi jaringan berorientasi koneksi yang dapat menghubungkan sekelompok komputer dengan bandwidth tinggi. SAN memiliki pengiriman data berkualitas tinggi, di mana data tidak rusak maupun menjadi acak pengurutannya.

Passive Optical Local Area Network (POLAN) adalah jaringan komputer yang merupakan alternatif dari LAN yang dihubungkan menggunakan kabel optik. Kabel optik terbentuk dari serta optik yang dapat mentransmisikan cahaya dengan sangat baik.

Enterprise Private Network (EPN) atau jaringan pribadi perusahaan adalah jaringan komputer yang menghubungkan perangkat dalam suatu perusahaan. EPN menghubungkan kantor-kantor suatu perusahaan dalam area yang berbeda.

Baca juga: Prinsip dan Cara Kerja Komputer

Berdasarkan situs Cisco, Virtual Private Network (VPN) adalah jaringan komputer dengan koneksi terenskripsi melalui internet dari perangkat ke jaringan. Koneksi terenkripsi memungkinkan pengguna mengirimkan dan menerima data seolah-oleh terhubung ke jaringan pribadi, walaupun tidak. Sehingga VPN memberikan keamanan transkrip data dalam penggunan internet.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi