Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Definisi Komunikasi Persuasif

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Gischa Prameswari
Ilustrasi definisi komunikasi persuasif
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com – Manusia adalah makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain. Dalam proses bersosialisasi, manusia harus berkomunikasi dengan sesama manusia lain.

Carl I. Hovland dan kawan-kawan dalam buku Communication and Persuasion (1963), menyatakan bahwa komunikasi adalah suatu pesan di mana seseorang mentransmisikan perannya yang berupa lambang-lambang atau kata-kata untuk mengubah tingkah laku seseorang.

Dalam kehidupan sehari-hari, adakalanya kita harus meyakinkan seseorang untuk melakukan atau memercayai sesuai.

Misalnya meyakinkan hakim bahwa kita tidak bersalah, meyakinkan calon pembeli untuk membeli barang yang kita jual, menanamkan keyakinan baik pada anak, memotivasi teman yang sedang putus asa, menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan alam juga sosial, dan sebagainya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Untuk dapat meyakinkan atau membuat orang lain percaya, dibutuhkan kemampuan dalam komunikasi persuasif. Namun apakah definisi dari komunikasi secara persuasif itu?

Dilansir dari Lumen Learning, persuasi adalah tindakan atau proses penyajian argument untuk menggerakkan, memotivasi, atau mengubah audiens (pendengar).

Baca juga: Komunikasi: Pengertian Para Ahli, Fungsi, Tujuan, dan Jenis-Jenisnya

Definisi komunikasi persuasif

Onong Uchjana Efendy dalam buku Ilmu Komunikasi dan Praktek (2000) menyebutkan dalam kajian komunikasi dikenal ada empat teknik yang biasa digunakan di antaranya inrofmatif, persuasif, koersif, dan hubungan manusiawi.

Lebih lanjut, Efendy mendefinisikan komunikasi persuasif sebagai proses penyampaian pesan untuk mengubah sikap, pandanga, pendapat, dan tingkah laku pendengarnya.

G.R. Miller dalam buku On Being Persuade: Some Basic Distinction (1980) menyebutkan bahwa definisi komunikasi persuasif adalah setiap pesan yang dimaksudkan untuk membentuk, memperkuat, atau mengubah tanggapan orang lain.

Werner J Severin dan James W Tankard dalam Teori Komunikasi Sejarah Metode dan Terapan di Dalam Media Massa (2011) menyebutkan dua definisi dari komunikasi persuasif, yaitu:

  1. Komunikasi persuasif adalah proses komunikasi yang bertujuan memengaruhi orang lain agar sependapat dengan pembicara.
  2. Komunikasi persuasif adalah proses komunikasi yang sifatnya membujuk juga mengajak orang lain agar sesuai dengan keinginan pembicara tanpa adanya paksaan.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa definisi komunikasi persuasif adalah proses komunikasi yang menggunakan kata-kata persuasif dengan tujuan memengaruhi pendengarnya sesuai dengan keinginan pembicara.

Baca juga: Komunikasi Verbal: Pengertian, Ciri-Ciri, Jenis, dan Prinsipnya

Komunikasi persuasif memengaruhi dengan cara menguatkan fakta secara kognitif, memperlihatkan afeksi terhadap suatu obyek, hingga menanamkan keyakinan terhadap sesuatu.

Contoh komunikasi persuasif

Komunikasi persuasif diterapkan ketika manusia masih dalam usia dini. Penanaman nilai-nilai moral juga karakter unggul oleh orang tua kepada anaknya disampaikan menggunakan komunikasi persuasif.

Contoh lain yang menggunakan komunikasi persuasif adalah kampanye pemilhan umum. Dalam kampanye pemilihan umum, calon menggunakan komunikasi persuasif untuk meyakinkan calon pemilih untuk memilihnya.

Komunikasi persuasif juga merupakan dasar dunia pemasaran. Komunikasi persuasif digunakan untuk menarik pembeli dengan memberikan keyakinan bahwa produk yang dijual adalah produk yang bagus dan lebih unggul dari pesaing.

Beberapa contoh di atas adalah contoh pentingnya komunikasi persuasif bagi manusia sebagai makhluk sosial.

 Baca juga: Komponen Penunjang Komunikasi dalam Jaringan (Daring)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi