Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengaruh Listrik dan Perkembangan Teknologi terhadap Terjadinya Globalisasi

Baca di App
Lihat Foto
freepik.com
Ilustrasi dampak listrik pada globalisasi
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Listrik dan perkembangan teknologi berpengaruh terhadap terjadinya globalisasi. Listrik dan teknologi membantu kemajuan dan perkembangan globalisasi di seluruh dunia.

Menurut Thomas Tokan Pureklolon dalam buku Globalisasi Politik: Politik Modern Menuju Negara Kesejahteraan (2021), globalisasi membuat masyarakat di berbagai negara berkumpul menjadi satu kelompok besar warga dunia.

Globalisasi memungkinkan manusia yang satu dan yang lain saling berinteraksi dan berkomunikasi. Sehingga tidak ada ruang atau batasan yang pasti mengenai interaksi warga dunia.

Pengaruh listrik pada perkembangan globalisasi

Bagaimana pengaruh listrik dan perkembangan teknologi terhadap terjadinya globalisasi? Listrik dibutuhkan untuk menggunakan teknologi. Tanpa listrik, teknologi tidak dapat berjalan dengan baik. Jika teknologi tidak dapat berjalan baik, maka globalisasi akan terhambat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikutip dari buku Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) dan Pengaruhnya terhadap Kesehatan Lingkungan (2009), manusia tidak bisa dipisahkan dari listrik. Karena hampir semua peralatan yang digunakan manusia, semuanya terhubung pada listrik.

Baca juga: Mengapa Indonesia Menjadi Rebutan Dunia di Era Globalisasi?

Sementara itu, teknologi dibutuhkan bagi manusia untuk menjalankan aktivitasnya. Contohnya teknologi komunikasi, transportasi, mesin canggih, dan masih banyak lagi.

Dalam buku Menembus Badai Ekonomi dalam Perspektif Kearifan Lokal (2018) karya Patta Rapanna dan Yana Fajriah, perkembangan teknologi menjadi salah satu faktor penting mengapa globalisasi dapat terjadi. Begitu pula dengan listrik.

Adanya listrik dan teknologi menjadi faktor penting mengapa globalisasi dapat terjadi. Kehadiran listrik menciptakan inovasi di bidang teknologi. Inovasi tersebut memunculkan banyak perkembangan teknologi, sehingga terjadilah proses globalisasi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi