Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Verba Material, Ciri, Struktur, dan Contohnya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Gischa Prameswari
Ilustrasi verba material
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Verba material termasuk dalam kata kerja. Biasanya digunakan dalam teks bahasa Indonesia, seperti sejarah atau prosedur kompleks.

Ada tiga jenis verba, yakni verba mental, verba relasional, dan verba material. Ketiga jenis verba ini punya ciri dan strukturnya masing-masing.

Pengertian verba material

Verba yang mengacu pada tindakan fisik disebut verba material. Karena verba ini digunakan untuk menunjukkan tindakan fisik yang dilakukan seseorang.

Menurut Emi Fauziati dalam jurnal Peningkatan Kemampuan Memproduksi Teks Opini/Editorial Melalui Penggunaan Strategi Think-Talk-Write (TTW) dengan Model Project-Based-Learning pada Peserta Didik Kelas XII MIPA 3 Semester 2 SMA Negeri 1 Paguyangan Brebes Tahun Pelajaran 2016/2017 (2018), verba material merupakan jenis verba yang menunjukkan perbuatan fisik oleh seseorang atau sebuah peristiwa.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Verba: Pengertian, Ciri-ciri, Fungsi, dan Macamnya

Ciri verba material

Berikut ini beberapa ciri verba material:

  1. Wujudnya berupa perbuatan fisik atau kegiatan atau aktivitas.
  2. Berlangsung pada sebuah peristiwa.
  3. Bisa dilihat secara nyata karena merupakan perbuatan fisik.
  4. Verba material terbentuk dari kata benda atau nomina.

Struktur verba material

Mengutip dari buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018) karya Taufiqur Rahman, struktur verba material adalah:

subyek (aktor) + verba material + obyek

Subyek atau aktor berarti pelaku yang melakukan tindakan fisik. Sedangkan verba material adalah kata kerja yang digunakan untuk menggambarkan tindakan fisik. Sementara obyek merupakan hal yang dikenai tindakan fisik dari subyek atau aktor.

Baca juga: Formulasi Bahasa Proposal

Contoh verba material

Beberapa contoh kata dan kalimat verba material, sebagai berikut: 

Contoh kata verbal material
  1. Memasak
  2. Menulis
  3. Memakan
  4. Memotong
  5. Mengetik
  6. Mendengar
  7. Memimum
  8. Mewarnai
  9. Menggambar
  10. Melihat
  11. Membaca
  12. Menendang
Contoh kalimat verba material
  1. Memasak
    Ibu memasak nasi.
  2. Menulis
    Andi menulis buku cerita.
  3. Memakan
    Boni memakan nasi goreng buatan ibunya.
  4. Memotong
    Ayah memotong rumput yang sudah tinggi.
  5. Mengetik
    Megan mengetik tugasnya di komputer.
  6. Mendengar
    Tata mendengar lagu favoritnya.
  7. Memimum
    Mila meminum kopi bersama kakaknya.
  8. Mewarnai
    Rita mewarnai buku gambarnya.
  9. Menggambar
    Asti menggambar pemandangan alam di buku miliknya.
  10. Melihat
    Keci melihat mobil milik Dita di depan tokonya.
  11. Membaca
    Adi membaca pesan teks singkat yang dikirimkan adiknya.
  12. Menendang
    Theo menendang bola itu ke arah gawang.

Baca juga: Introduction: Unsur-unsur Perkenalan dalam Bahasa Inggris

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi