Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serangga: Ciri-ciri, Klasifikasi, dan Contohnya

Baca di App
Lihat Foto
pixabay.com
Lebah adalah serangga bersayap yang masuk ke dalam ordo Hymenoptera
|
Editor: Silmi Nurul Utami


KOMPAS.com – Makhluk hidup dikelompokkan berdasarkan kesamaannya oleh taksonomi. Salah satu kelompok makhluk hidup dalam taksonomi adalah serangga. Bagaimana klasifikasi serangga dan ciri-ciri insekta?

Ciri-ciri insekta

Serangga atau insekta adalah kelas dalam filum Arthropoda. Serangga adalah kelas arthropoda terbesar karena beranggotakan lebih dari satu juta spesies yang teridentifikasi, dan sepuluh juga lainnya yang belum teridentifikasi.

Makhluk hidup dikelompokkan berdasarkan kesamaan, sehingga apa ciri insekta? Berikut adalah ciri khusus yang dimiliki serangga:

Baca juga: Sistem Klasifikasi Makhluk Hidup

Klasifikasi serangga

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, serangga diklasifikasikan menjadi dua subkelas besar yaitu Apterygota dan Pterygota. Pembagian subkelas tersebut didasarkan oleh keberadaan sayap serangga.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apterygota

Dilansir dari Royal Entomological Society, apterygota adalah serangga primitif tidak bersayap dengan metamorfosis yang tidak sempurna.

Karena tidak mengalami metamorphosis, serangga subkelas Apterygota memiliki larva yang bentuknya mirip dengan bentuk mereka ketika dewasa.

Subkelas Apterygota diklasifikasikan kembali menjadi ordo Thysanura, Collembola, Diplura, dan Protura.

Baca juga: Kingdom Animalia: Klasifikasi dan Ciri-ciri

Pterygota

Pterygota adalah subkelas serangga yang sudah lebih maju, memiliki sayap, dan mayoritas melalui metamorphosis sempurna. Pterygota kemudian diklasifikasikan kembali menjadi Exopterygota dan Endopterygota.

Dilansir dari Amateur Entomologists' Society, Exoperygota adalah serangga yang perkembangan sayapnya di luar tubuh dan mengalami metamorfosis tidak sempurna.

Exopterygota diklasifikasikan kembali menjadi beberapa ordo. Berikut adalah ordo Exoperygota dan contohnya:

  1. Ordo Ephemeroptera: lalat capung
  2. Ordo Odonata: capung dan capung jarum
  3. Ordo Orthoptera: belalang dan jangkrik
  4. Ordo Isoptera: rayap
  5. Ordo Plecoptera: lalat batu
  6. Ordo Dermaptera: cocopet
  7. Ordo Embioptera: Anisembiisae dan Teratembiidae
  8. Ordi Mallophaga: kutu kalkun dan kutu anjing
  9. Ordo Anoplura: kutu kepala
  10. Ordo Thysanoptera: hama padi Thrips oryzae
  11. Ordo Hemiptera: kutu daun, walang sangit, dan tonggeret
  12. Ordi Homoptera: jangkring dan wereng
  13. Ordo Neroptera: Famili Manttisflies dan Snakeflies

Baca juga: Klasifikasi Bakteri

Endopterygota adalah serangga yang perkembangan sayapnya di dalam tubuh dan mengalami metamorfosis sempurna.

Endopterygota kemudian diklasifikasikan menjadi beberapa ordo. Berikut adalah ordo Endopterygota beserta contohnya:

  1. Ordo Coleoptera: kumbang
  2. Ordo Mecoptera: lalat kalajengking
  3. Ordo Trichoptera: Famili Phryganeidae dan Famili Leptoceridae
  4. Ordo Lepidoptera: kupu-kupu dan ngengat
  5. Ordo Diptera: lalat
  6. Ordo Siphonaptera: kutu kucing
  7. Ordo Hymenoptera: semut, tawon, dan lebah
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi