Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ragam Tari Kreasi Daerah

Baca di App
Lihat Foto
wikipedia.org/ Yuriandrian85
Tari Merak Dalam acara Iwung Kalbu yang di selenggarakan di Gedung Budaya Sabilulungan, Soreang, Kabupaten Bandung, pada Tanggal 28 September 2018.
Editor: Serafica Gischa

Oleh: Juni Tri Setiyono, Guru SDN Danawarih 03, Tegal, Jawa Tengah 

 

KOMPAS.com - Indonesia kaya budaya, mulai dari beragam rumah, pakaian adat, bahasa, upacara, dan tari.

Tari merupakan gerak tubuh sebagai ungkapan ekspresi jiwa yang menghasilkan keindahan dan mempunyai makna tersendiri.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tari dibagi menjadi tiga, yaitu tari tradisional, tari kontemporer, dan tari kreasi. Tiap jenis tari tersebut mempunyai karakteristik dan tingkat kesulitan masing-masing. Kali ini kita akan mempelajari mengenai tari kreasi.

Baca juga: Pengertian dan Jenis Tari Kreasi

Pengertian tari kreasi

Tari kreasi adalah tari yang gerakannya berasal dari perkembangan gerak tari tradisional. Tari kreasi tidak memiliki aturan tertentu mengenai gerak dan aspek tarian lainnya.

Ada tiga jenis tari kreasi yaitu:

Ragam tari kreasi daerah 

Beberapa contoh tari kreasi daerah antara lain:

Tari merak berasal dari Jawa Barat. Penari menggambarkan keindahan burung merak dengan membentuk gerak tubuh menyerupai burung merak.

Di dalam tari Merak terkandung berbagai nilai-nilai mulai dari religi dan kehalusan budi. Salah satu gerakan tari Merak bermakna perwujudan atas rasa kagum terhadap keindahan burung merak. 

Nilai kehalusan budi digambarkan dalam gerakan yang terstruktur secara baik, rapi, dan indah oleh penari.

Baca juga: Tari Kreasi Berkelompok dan Contohnya

Tari Kupu-kupu berasal dari Bali. Tari ini mengekspresikan kehidupan dari seekor kupu-kupu biru tua.

Tari Kupu-Kupu merupakan tari kreasi baru yang menggambarkan ketenteraman dan kedamaian hidup sekelompok kupu-kupu yang berpindah-pindah dengan riang dari satu bunga ke bunga lainnya. 

Tari Yapong berasal dari DKI Jakarta. Tarian ini menggambarkan tentang kehidupan masyarakat Betawi pada masa tahun 70 an.

Tari Yapong adalah tari gembira yang dilakukan dengan gerak dinamis serta erotis. Tari Yapong salah satu tarian Betawi yang menceritakan kisah perjuangan Pangeran Jayabaya.  Selain itu, tarian ini juga sebagai presentasi kehdiupan masyarakat Betawi. 

Tari Manipuren berasal dari Jawa Tengah. Tarian ini dimodifikasi dari Tari Manipuri yang berasal dari India Timur. Tarian ini mengisahkan pola hidup para gadis di sungai Gangga.

Baca juga: Contoh Tari Kreasi Berpasangan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi