Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Bedanya Gunung dan Bukit?

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/VANYA KARUNIA MULIA PUTRI
Ilustrasi perbedaan gunung dan bukit
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - Gunung dan bukit merupakan dua bentuk kenampakan alam yang bisa kita jumpai di beberapa daerah di Indonesia.

Sekilas, gunung dan bukit terlihat mirip. Karena keduanya sama-sama memiliki permukaan dan bentuk yang jauh lebih tinggi dari dataran rendah pada umumnya.

Namun, tahukah kamu bahwa gunung dan bukit itu berbeda?

Pengertian gunung dan bukit

Menurut Mulyadi dalam buku Bentuk-bentuk Muka Bumi (2019), gunung merupakan bagian permukaan Bumi yang menjulang lebih tinggi dari permukaan di sekitarnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilansir dari Encyclopaedia Britannica, gunung (mountain) adalah bentuk lahan yang menonjol di bagian atas. Umumnya menunjukkan lereng yang curam, area puncak yang relatif terbatas, serta relief lokal yang cukup besar.

Sementara itu, dikutip dari buku Science World - Bukit Gunung Pegunungan (2016) karangan Miki No, bukit adalah bagian permukaan Bumi yang memiliki ketinggian antara 200 sampai 300 meter di atas permukaan laut, dan bentuknya mirip kubah.

Baca juga: 10 Gunung Tertinggi di Indonesia

Bukit juga bisa diartikan sebagai sebidang tanah yang menjulang lebih tinggi dari daerah di sekitarnya. Dibandingkan gunung, bukit jauh lebih mudah didaki.

Dalam situs National Geographic, dituliskan bahwa kondisi permukaan bukit tidak begitu curam dan tak terlalu tinggi.

 

Perbedaan gunung dan bukit

Salah satu perbedaan gunung dan bukit ialah ketinggiaannya. Biasanya gunung memiliki ketinggian minimal 2000 kaki atau sekitar 610 meter.

Baca juga: 4 Jenis Terbentuknya Gunung beserta Contohnya

Namun, ada pula yang menyebutkan bahwa tinggi minimal gunung ialah 1000 kaki atau setara dengan 300 meter.

Sementara bukit memiliki tinggi minimal 200 sampai 300 meter, dan kurang dari 610 meter.

Dilansir dari situs Thought Co, berikut beberapa perbedaan gunung dan bukit:

Topografinya

Gunung memiliki lereng yang curam, miring, dan titik tertinggi yang disebut puncak. Sedangkan bukit bentuknya cenderung membulat.

Berbeda dengan gunung yang memiliki puncak yang jelas, bagian atas bukit biasanya berbentuk bulat tanpa puncak yang jelas.

Proses terbentuknya

Bukit merupakan gundukan alami Bumi yang terbentuk oleh proses patahan atau erosi. Sedangkan gunung adalah gundukan tanah alami yang terbentuk melalui proses patahan tektonik pada suatu waktu di masa lampau.

Baca juga: Bentuk-Bentuk Gunung Api

Namanya

Dilansir dari situs Difference Between, sering kali bukit tidak diberi nama atau tidak memiliki nama. Sedangkan gunung memiliki nama yang jelas. Contohnya Gunung Merapi, Gunung Sinabung, Gunung Merbabu, Gunung Anak Krakatau, dan sebagainya.

Pendakian

Bukit memiliki jalur pendakian yang naik secara bertahap dari daerah di sekitarnya. Sebaliknya jalur pendakian gunung memiliki kenaikan yang sangat curam dibandingkan kawasan sekitarnya.

Perbedaan gunung dan bukit lainnya adalah bukit lebih mudah didaki. Sementara mudah atau tidaknya sebuah gunung didaki tergantung kondisi lereng serta tingkat ketinggiannya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi