Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Kita Harus Menggunakan Air Bersih Secara Bijak?

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI
Air harus digunakan secara bijak untuk menghindari kelangkaan air dan kekeringan
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com – Air adalah unsur yang penting bagi kehidupan. Air digunakan setiap hari sejak kehidupan di bumi dimulai. Kita telah diajarkan untuk menghemat dan menggunakan air secara bijak. Mengapa kita harus menggunakan air bersih secara bijak?

Terbatasnya air bersih

Kita harus menggunakan air bersih secara bijak karena jumlah air bersih terbatas. Sekitar 70 persen permukaan bumi ditutupi oleh air. Namun, sebagian besar adalah air laut dan hanya 2,5 persen yang merupakan air tawar atau air bersih.

Dilansir dari National Geographic, hanya sekitar satu persen air tawar yang mudah diakses karena sisanya terperangkap dalam gletser dan ladang salju.

Artinya, kita hanya memiliki sekitar 0,007 persen air bersih dari total air di bumi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Upaya yang Bisa Dilakukan Untuk Menjaga Ketersediaan Air Bersih

Air bersih tersebut harus dibagi pada 7,8 miliar manusia, lebih dari 300 ribu spesies tumbuhan, 8,7 miliar hewan, belum lagi untuk keperluan industri dan energi.

Sehingga, kita harus menggunakan air bersih secara bijak agar semua kebutuhan makhluk hidup dan kegiatan manusia terpenuhi dan terhindarkan dari kekurangan air dan kekeringan. 

Diperlukan semua makhluk hidup

Kita harus menghemat air bersih, karena air diperlukan oleh semua makhluk hidup. Dilansir dari Sciencing, air adalah pelarut universal yang dapat membawa semua zat dalam tubuh makhluk hidup.

Misalnya, nutrisi, ion, limbah, dan zat lainnya yang diperlukan untuk mempertahankan fungsi biologis dan fisiologis tubuh.

Baca juga: Alasan Air Penting bagi Kehidupan Manusia dan Lingkungan

Hal tersebut dmembuat air diperlukan oleh manusia, hewan, tumbuhan, dan makhluk hidup lainnya. Sehingga, kita harus menggunakan air dengan bijak agar makhluk hidup lain juga dapat memenuhi kebutuhan airnya.

Kita tidak bisa kekurangan air

Alasan mengapa kita harus menggunakan air bersih secara bijak adalah kita tidak bisa kekurangan air.

Dilansir dari Science in the News, air membentuk 60 hingga 75 persen berat tubuh manusia dan kehilangan empat persen saja dapat membuat manusia dehidrasi.

Seorang manusia dapat bertahan hidup sebulan tanpa makan, namun sulit untuk bertahan tiga hari tanpa minum air. Ketergantungan manusia terhadap air, membuat kita harus menggunakan air bersih secara bijak.

Baca juga: Apa yang Terjadi Jika Tidak Menghemat Air dan Listrik?

Mengurangi air limbah

Menggunakan air secara bijak artinya mengurangi air limbah, baik air limbah rumah tangga maupun industri.

Air limbah sulit untuk diolah karena mengandung zat berbahaya dan dapat dengan mudah masuk ke lingkungan.

Mencegah penurunan muka tanah

Kebanyakan air bersih di dapat dari air tanah yang berada di batuan akuifer.

Dilansir dari U.S. Geological Survey, ekstraksi air tanah dalam jangka panjang dan dalam dalam jumlah besar dapat menyebabkan penurunan muka tanah dan pemadatan akuifer.

Baca juga: Pengertian Akuifer dan Macamnya

Artinya, penggunaan air tanah secara besar-besaran dapat mengakibatkan penurunan muka tanah.

Penurunan muka tanah dapat merusak bangunan dan jalan, mengganggu suplai air, mengganggu drainase air limbah, dan juga membuat daerah tersebut lebih rentan terkena banjir.

Untuk menghindari dampak buruk tersebut, kita harus menggunakan ar bersih secara bijak.

Menghemat biaya

Alasan ekosomi mengapa kita harus menggunakan air dengan bijak adalah untuk menghemat biaya. Makin banyak air yang digunakan, maka makin besar biaya yang harus dikeluarkan.

Sebaliknya, makin hemat penggunaan air maka makin sedikit juga biaya yang harus digunakan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi