Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian dan Ciri-ciri Karya Ilmiah

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri
Ilustrasi pengertian karya ilmiah dan ciri-ciri karya ilmiah
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - Karya ilmiah berkaitan erat dengan dunia pendidikan dan penelitian. Karena berhubungan dengan pengembangan ilmu pengetahuan.

Contohnya saja seorang mahasiswa yang ingin meraih gelar sarjana diwajibkan menyusun karya ilmiah berupa skripsi.

Pengertian karya ilmiah

Pembuatan karya tulis ilmiah melewati serangkaian proses yang cukup panjang. Mulai dari penentuan masalah dan tujuan penelitian, hingga proses penelitian.

Apa yang dimaksud dengan karya ilmiah?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikutip dari buku Teori dan Praktik Menyusun Karya Ilmiah: Bahan Ajar MA Riset (2022) oleh Mochammad Ronaldy Aji Saputra dan Heri Budianto, karya ilmiah adalah pemaparan atau pembahasan secara ilmiah mengenai suatu hal.

Karya tulis ilmiah secara khusus disusun untuk mencari jawaban serta membuktikan kebenaran mengenai obyek atau subyek penelitian.

 

Menurut Jumrah Jamil dalam buku Cara Mudah Menulis Karya Ilmiah, Lengkap dengan Panduan Wajib untuk Semua Mahasiswa (2021), karya ilmiah adalah hasil kegiatan menulis menggunakan kaidah ilmiah yang mengutamakan aspek rasionalitas.

Biasanya permasalahan dan pembahasan yang diangkat dalam karya ini sifatnya obyektif dan faktual.

Ciri-ciri karya ilmiah

Dilansir dari buku Modul Karakteristik dan Hakikat Karya Ilmiah (2021) karya Iqbal Kamal dkk, ciri-ciri karya ilmiah adalah:

  1. Berisi pengetahuan, berupa gagasan, deskripsi suatu hal, atau pemecahan masalah
  2. Pengetahuan yang disajikan dalam karya ilmiah didasarkan pada fakta, kajian empiris, atau teori yang telah diakui kebenarannya
  3. Mengandung kebenaran obyektif
  4. Menggunakan bahasa baku dan banyak istilah teknis
  5. Sistematika penulisannya mengikuti aturan tertentu.

Selain itu, menurut Zulmiyetri, dkk dalam buku Penulisan Karya Ilmiah (2020), ciri-ciri karya ilmiah, yaitu:

  1. Ditulis secara sistematis, sehingga antara topik dan sub-topik saling berkaitan
  2. Disusun berdasarkan penalaran logis
  3. Penyusunannya didukung data obyektif yang sudah teruji kebenarannya
  4. Argumentasi teorinya benar dan relevan
  5. Mengaitkan argumentasi empiris dengan teoretis.

Baca juga: 6 Jenis Karya Ilmiah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi