Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asking and Giving Clarification: Pengertian, Ungkapan, dan Contohnya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Gischa Prameswari
Ilustrasi asking and giving clarification
Editor: Serafica Gischa

Oleh: Ervina, Guru SMP Negeri 7 Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Kita tentunya cukup sering berdialog atau berdiskusi dengan teman, keluarga maupun kenalan.

Namun, terkadang kita kurang mendengar dengan jelas, kurang memahami atau merasa ragu dengan ucapan seseorang, sehingga  merasa perlu agar mereka mengulangi ucapannya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nah, saat menghadapi situasi seperti ini, kita biasanya meminta klarifikasi, penjelasan atau pengulangan pengucapan kalimat agar lebih jelas.

Oleh karena itu, kita perlu menggunakan ungkapan meminta klarifikasi, yang dalam bahasa Inggris disebut dengan expression of asking and giving clarification.

Asking clarification artinya ungkapan meminta klarifikasi atau penjelasan atas ucapan, kata, atau kalimat yang dilontarkan oleh seseorang, sehingga lawan bicara dapat lebih memahami maksud dari ucapan tersebut.

Baca juga: Asking and Giving Fact: Pengertian, Contoh Ungkapan, serta Dialognya

Sementara giving clarification artinya respons dari ungkapan meminta penjelasan, sehingga perlu mengulangi kalimat atau menjelaskan kembali dengan kata atau kalimat yang lebih mudah untuk dipahami oleh lawan bicara.

Contoh ungkapan

Berikut beberapa contoh ungkapan dari expression of asking and giving clarification, yaitu: 

Contoh ungkapan asking clarification

Contoh ungkapan asking clarification (meminta klarifikasi) antara lain:

Contoh ungkapan expression of giving

Sedangkan contoh ungkapan expression of giving clarification (memberi klarifikasi) adalah sebagai berikut:

Baca juga: Asking and Giving Something: Pengertian, Contoh Ungkapan dan Dialognya

Contoh dialog

Untuk lebih memahami kosa kata mengenai expression of asking and giving clarification berikut contoh dialognya: 

Doni: “I heard that Beno’s dad got car accident last night”
Amin: “What did you say?”
Doni: “Yes, that’s true. That’s why he didn’t come to your house”
Amin: “Oh my God. I didn’t know that. I am really sorry to hear that”.
Doni: “Beno is so sad right now”
Amin: “Do you know where he is hospitalized now?”
Doni: “I’m not sure, but I think in Taruma Hospital, because it is the closest from the accident’s location.
Amin: “Let’s go to see him there”
Doni: “Okay, let’s go”

Terjemahan

Doni: “Saya dengar ayah Beno kecelakaan mobil tadi malam”
Amin: “Apa yang kamu katakan?”
Doni: “Ya, itu benar. Oleh karena itu dia tidak bisa datang ke rumahmu”
Amin: “Ya Tuhan. Saya tidak tahu. Saya sangat sedih mendengarnya”
Doni: “Beno sangat sedih saat ini”
Amin: “Apakah kamu tahu beliau dirawat di mana?”
Doni: “Saya tidak yakin, tapi saya pikir di Rumah Sakit Taruma, karena itu rumah sakit terdekat dari tempat kecelakaan”
Amin: “Mari kita kesana”
Doni: “Baiklah, mari kita pergi”

Baca juga: Asking dan Giving Information: Pengertian, Contoh Kalimat, Dialognya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi