Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Jenis Bunga yang Sering Muncul dalam Drama Korea

Baca di App
Lihat Foto
PIXABAY/COULEUR
Ilustrasi bunga sakura.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Drama korea selalu menyuguhkan cerita dengan suasana yang mendalam dan penuh filosofi.

Jika kita amati pada beberapa scene drama korea diselipkan detail penggambaran perasaan si tokoh ke dalam bentuk benda.

Salah satu benda yang digunakan untuk mengungkapkan perasaan si tokoh adalah bunga. Seperti saat salah satu tokoh memberikan bunga pada tokoh lain.

Namun, tahukah kamu makna bunga tersebut? Setiap bunga yang muncul pada scene drama memiliki makna yang berbeda-beda. Berikut lima bunga yang pernah muncul pada scene drama korea beserta maknanya: 

Baca juga: Rekomendasi Drama Korea Bertema Kopi, Cocok Ditonton di Akhir Pekan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cherry Blossom (Sakura)

Bunga sakura hampir selalu muncul pada scene drama korea dengan tema percintaan. Bunga sakura melambangkan awal dimulainya kisah cinta pertama sang tokoh.

Bunga sakura juga digunakan ketika terdapat momen-momen penting di mana para tokoh saling mengungkapkan perasaan cinta, sedih atau haru.

Seperti pada drama berjudul Goblin, terdapat scene di mana tokoh Wang Yeo diperankan oleh Kim Min Jae dan Kim Sun yang diperankan oleh Kim So Hyun yang berlatarkan bunga sakura berguguran melambangkan awal kisah cinta pertama mereka.

Tulip Kuning

Bunga tulip kuning memiliki makna cinta tak berbalas atau persahabatan. Salah satu scene dengan bunga tulip kuning adalah pada drama berjudul True Beauty.

Yaitu ketika tokoh Han Seo Jun (diperankan oleh Hwang In Yeob) memberikan sebuket bunga tulip kuning pada tokoh Im Joo Kyung (diperankan oleh Moon Ga Young).

Bunga itu melambangkan bahwa cinta Han Seo Jun tak terbalaskan oleh Im Joo Kyung atau bisa dikatakan "aku mencintaimu sebagai sahabat".

Baca juga: 7 Cerita Webtoon yang Diangkat Jadi Drama Korea

Cotton Flowers (Bunga Kapas)

Bunga kapas memiliki makna cinta abadi. Seperti pada drama berjudul My First First Love di mana tokoh Yoon Tae Oh (diperankan oleh Ji Soo) sedang menunjukkan bunga yang dia pilih pada Han Song Yi (diperankan oleh Jung Chae Yeon) memakai bunga kapas sebagai "cinta seorang ibu" karena Yoon Tae Oh menganggap Han Song Yi sebagai keluarga baginya.

Dahlia

Bunga Dahlia memiliki makna "Cintamu membuatku bahagia". Hal ini diungkapkan pada drama berjudul Men are Men oleh tokoh Park Do Gyeom (diperankan oleh Seo Ji Hoon).

Park Do Gyeom menanyakan apa makna dari bunga dahlia pada tokoh Seo Hyun Joo (diperankan oleh Hwang Jung Eum). Lalu, Do Gyeom melanjutkan bahwa arti dahlia adalah "cintamu membuatku bahagia"

Baca juga: 7 Rekomendasi Drama Korea soal Manisnya Percintaan di Kantor

White Hyacinth (Hyacinth Putih)

Hyacinth putih melambangkan rasa bersalah atau meminta maaf. Terlihat pada drama berjudul 18 Again, tokoh Hong Dae Young membawa bunga Hyacinth ke makam ibunya. Saat itu Ia bertemu dengan ayahnya yang menanyakan arti bunga itu.

Hong Dae Young menjawab, "Saya minta maaf, mohon maafkan saya. Itulah arti bunga ini"

Di atas adalah makna 5 bunga yang pernah muncul dalam drama korea. Selain itu, masih ada banyak lagi bunga dengan makna yang beragam sesuai dengan penggambaran perasaan para tokohnya. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi